Mobil Pikap di Rembang Ini Jalan Sendiri, Pengemudi Tewas Tertimpa

Rabu, 22 Juli 2020 - 06:13 WIB
loading...
Mobil Pikap di Rembang Ini Jalan Sendiri, Pengemudi Tewas Tertimpa
Lokasi kecelakaan mobil jalan sendiri di akses jalan antara hutan dengan Desa Telgawah Kecamatan Gunem, Rembang. Foto/iNews TV/Musyafa Musa
A A A
REMBANG - Kecelakaan tunggal terjadi di jalan Desa Telgawah, Kecamatan Gunem, Kabupaten Rembang , Jawa Tengah, Selasa (21/7/2020). Seorang warga meninggal dunia akibat tertimpa mobilnya sendiri.

Peristiwa bermula saat Sudarsan (60), warga Desa Sendangmulyo, Kecamatan Gunem mengemudikan mobil pikap (colt) mengangkut kayu bakar dari dalam hutan. Sampai di lokasi jalan dengan posisi agak miring, Sudarsan menghentikan mobil dan keluar dari kabin sambil menunggu isterinya yang kebetulan jalan kaki. Namun saat korban sudah di luar, tiba-tiba mobil yang awalnya diparkir berjalan sendiri. Diduga hand rem tidak berfungsi normal. (Baca juga: 2 Anggota KKSB Pimpinan Egianus Kogoya Tewas Ditembak di Nduga Papua)

Sudarsan langsung mengejar mobilnya, dan ingin masuk kendaraan lagi untuk mengendalikan kemudi. Namun pikap bernomor polisi K 8974 MB itu terlanjur meluncur, akhirnya terguling keluar jalan dan menimpa Sudarsan. (Baca juga: PDIP Gunungkidul Mulai Pecah, Wakil Ketua DPC Mundur)

Sekretaris Desa Telgawah, Kecamatan Gunem, Mohammad Syaiful Amri, ketika dikonfirmasi membenarkan peristiwa tersebut. Warga selanjutnya berupaya menolong korban membawa ke Puskesmas, namun ternyata yang bersangkutan sudah meninggal dunia.

"Dugaannya hand rem nggak berfungsi normal, jadi mobil colt itu jalan sendiri. Pak Sudarsan ngejar sudah nggak bisa, colt oleng menimpa beliaunya. Isterinya minta tolong, sehingga warga di sekitar situ langsung berdatangan ke lokasi," kata Amri. (Baca juga: PDIP Gunungkidul Mulai Pecah, Wakil Ketua DPC Mundur)

Munir, seorang warga di TKP kecelakaan mengungkapkan masyarakat sekitar juga membantu mengevakuasi kendaraan. Sekira 25 orang ikut menarik colt, yang mengalami kerusakan di bagian depannya tersebut.

"Setahu saya ya nggak rawan jalur situ, soalnya baru pertama ini terjadi. Tadi usai kejadian, anggota Polsek Gunem datang ke TKP," ujarnya. Setelah dipastikan murni karena kecelakaan, jenazah Sudarsan dibawah ke rumah duka, untuk dimakamkan.
(shf)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1792 seconds (0.1#10.140)