35 Kecamatan di Malang Siap dengan Pengurus DPRt, DPD Perindo: Mereka Mesin Penggerak Partai

Minggu, 30 April 2023 - 21:05 WIB
loading...
35 Kecamatan di Malang...
Partai Perindo menyerahkan SK pelantikan DPRt di masing-masing kecamatan di Malang, Jawa Timur, Minggu (30/4/2023). Foto/MPI/Avirista Midaada
A A A
MALANG - DPD Partai Perindo Kabupaten Malang, Jawa Timur menyatakan 35 kecamatan telah siap dengan Dewan Pimpinan Ranting (DPRt). Masing-masing kecamatan memiliki anggota DPRt berbeda tergantung jumlah desa di kecamatan tersebut.

Ketua DPD Partai Perindo Kabupaten Malang, Bambang Anjar menyatakan, sejauh ini memang baru tiga kecamatan yang dilantik dan surat keputusannya. Ketiga kecamatan itu yakni Lawang, Gedangan, dan Kalipare. Sedangkan kecamatan lain sudah terbentuk tinggal proses pelantikan.


"Hampir seluruhnya sudah terbentuk. Mereka sudah banyak yang siap dan antre. Yang sudah siap sudah betul-betul fiks nanti akan memberitahu kita akan dilantik Surat keputusan, sebentar lagi Jabung, Singosari, Pagak, semuanya sudah," ucap Bambang usai pelantikan DPRt di Kecamatan Gedangan, Malang, Minggu (30/4/2023)


Di Kecamatan Gedangan sendiri dikatakan Bambang ada 36 orang DPRT yang dilantik dari total 8 desa, di mana masing-masing desa ada tiga orang yakni ketua, sekretaris, dan bendahara.

"Jadi setiap kecamatan itu beda-beda jumlahnya, di Gedangan 36, di Lawang kemarin lebih banyak lagi 14 desa dikalikan 3 orang," paparnya.

Perekrutan pengurus DPRT sendiri dikatakan Bambang merupakan kewenangan Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) di masing-masing kecamatan.


Biasanya pemilihan pengurus itu merupakan orang kepercayaan dari Ketua DPC di masing-masing kecamatan dari Partai Perindo yang ditetapkan KPU bernomor urut 16 pada kertas suara Pemilu 2024, bisa terealisasi.

"Yang tahu persis dia (Ketua DPC), dia punya teman di desa-desa itu, ya temen-temennya di desa itu dijadikan ketua, sekretaris, bendahara, biasanya temen-temennya DPC, orang kepercayaan, bawahnya yang tahu persisnya yang tahu persis, dari temen-temennya ketua DPC," ungkapnya.

Setelah itu prosesnya baru DPC mengumpulkan Kartu Tanda Penduduk (KTP) dan mengirimkan ke DPD Kabupaten Malang untuk diproses surat keputusan (SK) pelantikannya.

"Kemudian nanti meminta KTP dan difoto dikirimkan SK hari H-nya akan kita kumpulkan," terangnya.

Bambang menyatakan pentingnya DPRT untuk menyosialisasikan dan menjadi mesin penggerak Partai Perindo di tingkat bawah.

Pengurus DPRT inilah yang bertanggungjawab untuk sosialisasi sekaligus mencari dukungan ke masyarakat bahwa Partai Perindo sebagai partai yang peduli rakyat kecil, gigih memperjuangkan penciptaan lapangan kerja, dan Indonesia sejahtera.

"Ya dia kan mesin penggerak di desa-desa agar menyosialisasikan Partai Perindo," tandasnya.
(shf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2497 seconds (0.1#10.140)