Gembiranya Ratusan Driver Ojol Mudik Gratis dari Kajol Indonesia

Sabtu, 15 April 2023 - 17:57 WIB
loading...
Gembiranya Ratusan Driver...
Ratusan driver ojol se-Jabodetabek mudik gratis dari Terminal Jatijajar Jalan Raya Bogor, Depok, Sabtu (15/4/2023). Program mudik gratis itu diselenggarakan Kajol Indonesia. Foto/Dok. SINDOnews
A A A
DEPOK - Raut wajah gembira terpancar dari wajah ratusan driver ojek online (ojol) se-Jabodetabek saat mereka berangkat mudik gratis dari Terminal Jatijajar Jalan Raya Bogor, Depok. Program mudik gratis itu diselenggarakan Komunitas Ojek Online (Kajol) Indonesia.

Sebanyak delapan bus disediakan bagi 500 driver ojol yang hendak mudik menuju kampung halamannya di Bandung, Tasikmalaya, Cirebon, Solo, Semarang, Yogyakarta, Pemalang, dan Purwokerto. Kegiatan itu berawal dari aspirasi para driver ojol yang hendak mudik namun terkendala biaya.

"Berawal dari aspirasi temen-temen ojek online yang menginginkan pulang kampung di tahun ini untuk merayakan Idulfitri namun kekurangan biaya. Maka kami berinisiatif mengadakan mudik gratis, semua kami tanggung," kata Juru Bicara Kajol Indonesia Risnandar di lokasi, Sabtu (15/4/2023).

Risnandar berharap program ini dapat meringankan beban para ojol agar bisa berkumpul kembali bersama keluarga. "Karena seperti yang kami ketahui penghasilan ojek online sangat minim. Dengan adanya ini teman-teman terbantu dan mudah-mudahan bermanfaat," tandasnya.

Para relawan Ganjar Pranowo ini mengaku sangat senang dan bangga dapat membantu para driver ojol untuk mudik tahun ini. Dia pun mendoakan mereka sampai tujuan dan kembali dalam keadaan selamat. "Salam juga dari Pak Ganjar untuk teman-teman semua berhati-hati," lanjutnya.

Salah seorang peserta mudik gratis bernama Sri Rejeki mengungkapkan dia hendak mudik ke Solo bersama dengan suami. Matanya terlihat berkaca-kaca saat ditanyakan bagaimana perasaannya kini bisa mudik setelah lima tahun tidak pulang ke kampung halaman.

"Sekarang kami bisa pulang kampung ketemu sama keluarga. Bahagia sekali bersyukur bisa berkumpul nanti di kampung sama keluarga. Udah enggak sabar," ungkapnya.

Sri Rejeki tidak bisa mudik selama lima tahun terakhir karena kesulitan ekonomi akibat pandemi Covid-19. Jangankan untuk biaya pulang kampung, untuk makan sehari-hari saja Sri dan suaminya merasa sangat kesusahan.

Sebagai ucapan terima kasih berkat impian pulang kampung dapat terwujud, Sri mendoakan kebaikan untuk Ganjar Pranowo. "Semoga Pak Ganjar dilimpahkan rezeki dan terpilih jadi Presiden 2024, katanya.
(poe)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Gas 3 Kg Meledak di...
Gas 3 Kg Meledak di Depok, 5 Orang Terluka
INH-Komunitas Ojol Rawamangun...
INH-Komunitas Ojol Rawamangun Bersih-bersih Masjid dan Bagikan Makanan Buka Puasa
Supian Suri Curhat Hampir...
Supian Suri Curhat Hampir 50 Persen SD di Depok Kondisinya Mengkhawatirkan
Jalan di Mampang Depok...
Jalan di Mampang Depok Terendam Banjir, Ini Penampakannya
Berkah Ramadan, Baznas...
Berkah Ramadan, Baznas Bagikan Makanan Siap Saji di Masjid Assyakirin Jatinegara
Mayat Misterius di Depok...
Mayat Misterius di Depok Gegerkan Warga! Jasad Tanpa Identitas Ditemukan Bersimbah Darah
Banyak Driver Ojol Takut...
Banyak Driver Ojol Takut Ikut Demo Gara-gara Dapat Tekanan
Jalan Depan Kantor Kemenaker...
Jalan Depan Kantor Kemenaker Masih Lancar Jelang Demo Ojol
Gara-gara Berucap Tuhan...
Gara-gara Berucap Tuhan Tak Adil, Pria di Depok Babak Belur Dikeroyok
Rekomendasi
Konstruksi Perkara OTT...
Konstruksi Perkara OTT KPK Dugaan Suap Proyek Dinas PUPR OKU
Kadin Indonesia Siap...
Kadin Indonesia Siap Bangun Sistem Digital Pendataan Pekerja Migran
Efek Perang Dagang,...
Efek Perang Dagang, Harga Emas Ukir Sejarah Baru Tembus Level USD3.000
Berita Terkini
Oknum Brimob Diduga...
Oknum Brimob Diduga Aniaya Karyawan Leasing di Kendari, Polda Sultra Lakukan Penyelidikan
1 jam yang lalu
Tragis! 3 Pekerja Pabrik...
Tragis! 3 Pekerja Pabrik Kulit di Sumedang Sempat Saling Menolong hingga Meninggal di dalam Kubangan Limbah
1 jam yang lalu
2 Jambret Apes di Surabaya,...
2 Jambret Apes di Surabaya, 1 Tewas Tenggelam usai Kabur dari Amukan Warga
5 jam yang lalu
Profil Mayjen TNI Piek...
Profil Mayjen TNI Piek Budyakto yang Dimutasi Jadi Pangdam Udayana
6 jam yang lalu
Gas 3 Kg Meledak di...
Gas 3 Kg Meledak di Depok, 5 Orang Terluka
7 jam yang lalu
Eddy Soeparno Bersama...
Eddy Soeparno Bersama Anggota DPR PAN Gelar Bazar Murah di Subang
7 jam yang lalu
Infografis
Daftar Skuad Timnas...
Daftar Skuad Timnas Indonesia Hadapi Australia dan Bahrain
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved