Jabar Lumbung Suara, Pemuda Perindo Dituntut Rebut Ceruk Suara Milenial

Selasa, 04 April 2023 - 22:56 WIB
loading...
Jabar Lumbung Suara, Pemuda Perindo Dituntut Rebut Ceruk Suara Milenial
Pemuda Perindo Jabar dituntut merebut ceruk suara milenial di ajang Pemilu 2024 mendatang. Foto: SINDOnews/Agung Bakti Sarasa
A A A
BANDUNG - Pemuda Perindo harus jadi ujung tombak partai dalam merebut dukungan pemilih milenial di Jawa Barat. Terlebih, Jabar dikenal sebagai lumbung suara dalam kontestasi politik nasional.

Hal itu disampaikan Wakil Ketua Umum Bidang Kajian Strategis Pembinaan Organisasi Sayap dan Hubungan Antar Organisasi DPP Partai Perindo, Boyke Novrizon dalam pelantikan DPW Pemuda Perindo Jabar dan Pemuda Perindo 14 kabupaten/kota di Hotel Pasar Baru Square, Kota Bandung, Selasa (4/4/2023).

"Pemuda Perindo harus menjadi bagian dan ujung tombak atas kebesaran partai dalam Pemilu 2024. Pasalnya, hampir 50 persen dalam election nanti, pertarungan partai politik di 2024 adalah pemilih milenial di usia 17-39 tahun," kata Boyke.


Maka dari itu, Boyke berpesan kepada Pemuda Perindo Jabar untuk bertarung meraih simpati milenial. Terlebih, ceruk milenial, khususnya di Jabar sangat besar.

"Kue pertarungan itu adalah para pemilih milenial yang usianya 17-39 tahun. Ini menjadi bagian domain teman-teman semua," tegasnya.



Menurut Boyke, pelantikan kali ini adalah awal dari perjuangan Partai Perindo yang ditetapkan KPU bernomor urut 16 pada kertas suara Pemilu 2024 itu. Terlebih, 53 persen suara yang diperebutkan dalam Pemilu 2024 adalah pemilih berusia 17-39 tahun.

"Keinginan politik kita yaitu memenangkan diri kita sendiri sebagai seorang petarung politik dan juga memenangkan Partai Perindo dalam election 2024," ucapnya.



Boyke pun berharap, Pemuda Perindo terus berkembang di Jabar untuk menambah kekuatan Partai Perindo dalam pertarungan Pemilu 2024. Apalagi, masih ada 13 Pemuda Perindo Kabupaten/Kota yang belum dilantik.

Boyke melanjutkan, besarnya ceruk pemilih di Jabar harus menjadi perhatian semua kader Pemuda Perindo. Apalagi, Jabar menjadi lumbung suara dalam setiap pertarungan politik nasional.

"Semoga Partai Perindo di Jawa Barat bisa memenangkan pertarungan, minimal masuk 3 besar," tandasnya.
(nic)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.7064 seconds (0.1#10.140)