Universitas Amikom Yogyakarta Raih Bintang 5 Employability QS Star

Jum'at, 17 Juli 2020 - 17:07 WIB
loading...
Universitas Amikom Yogyakarta...
Rektor Universitas Amikom Yogyakarta Prof M Suyanto (kanan atas) bersama jajaran Amikom saat penyerahan bintang tiga QS star dan bintang lima Employability QS star secara virtual, Jumat (17/7/2020). FOTO : IST
A A A
YOGYAKARTA - Universitas Amikom Yogyakarta meraih bintang tiga QS star dan bintang lima dalam Employability QS Star. Hal itu dikarenakan lulusan Amikom banyak terserap di dunia profesional dan bisnis. Direktur QS Asia Tenggara, E Way Chong menyerahkan langsung penghargaan tersebut secara virtual, Jumat (17/7/2020).

Ketua Team Task Force QS Star, Ferry Wahyu Wibowo menjelaskan bagaimana proses mendapatkan penghargaan itu. Awalnya Amikom berkirim pesan langsung dengan Direktur QS Asia Tenggara, E Way Chong dan mendapat jawaban melalui email dari QS pusat untuk jadwal pengiriman dokumen QS agar bisa muncul di tahun 2020 dan waktunya hanya tingga 1,5 bulan untuk persiapan dokumen.

Amikom segara melakukan koordinasi dengan banyak pihak guna mengumpulkan data yang diperlukan dan meski di tengan pandemi corona dan work from home (WFH_ tidak sampai 1,5 bulan semua dokumen berhasil dikumpulkan dan dikirimkan.

"Kita menggunakan instrumen metodologi QS versi 5, ini versi yang terakhir. Dimungkinkan akan berubah lagi metodologi untuk QS," katanya, Jumat (7/7/2020).

Akhirnya, hasil evaluasi mengumumkan Universitas Amikom Yogyakarta mendapat bintang tiga dari QS dengan rating bintang maksimal lima. Penilaian terdiri dari teaching (3), employability (5), academic development (4). Lalu, facilities (4), innovation (3), arts and culture (3) dan program strength (3).

“Hal yang menggembirakan civitas akademika Universitas Amikom Yogyakarta tentu dalam kategori employability mendapat bintang lima dari QS,” terangnya.

Fery menjelaskan gambaran ini menunjukkan alumni-alumni Amikom yang mendapatkan pekerjaan atau memilih wirausaha setelah lulus sangat tinggi. Untuk itu berharap, ke depan hasil yang dicapai saat ini lebih ditingkatkan dan perlu dibenahi. Sehingga semakin mampu bersaing di tingkat nasional dan internasional. “Tentunya ini membutuhkan soliditas tim untuk membangun bersama," harapnya.

Wakil Rektor IV Universitas Amikom Yogyakarta Bidang Kerjasama dan pengembangan, Arief Setyanto menambahkan capaian ini bukan akhir melainkan awal untuk meningkatkan prestasi dari peningkatan terus menerus menuju Amikom sebagai perguruan tinggi yang unggul dan baik di masa depan.

Assesmen dari QS memberikan guidance bagi Amikom untuk memperbaiki kekurangan kekurangannya dan meningkatkan keunggulannya secara konsisten dan persisten. “Mulai saat ini kami mencanangkan perbaikan dalam berbagai bidang menuju perguruan tinggi unggul,” tambahnya.(Baca juga : Pandemi Corona, Lulusan Amikom Tangkap Peluang Usaha Sewa Laptop )

Hal yang sama diungkapkan rektor Universitas Amikom Yogyakarta, Prof M Suyanto. Menurutnya ini merupakan capaian yang luar biasa dan sebagai langkah awal dari visi Amikom menjadi perguruan tinggi unggulan dunia dalam bidang ekonomi kreatif berbasis kewirausahaan yang menebar kebajikan.

“Kami bersyukur atas raihan ini. Sehingga optimistis dapat mewujudkan Universitas Amikom Yogyakarta sebagai perguruan tinggi unggul,” ungkapnya.(Baca juga : Dosen AMIKOM Salah Satu Peneliti Terbaik di Wilayah V Yogyakarta )
(nun)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Anggota DPRD dari Partai...
Anggota DPRD dari Partai Perindo Tekankan Pentingnya Pendidikan Partisipasi Bagi Warga
3 Gerbong di Stasiun...
3 Gerbong di Stasiun Tugu Ternyata Dibakar, Motif Pelaku Terungkap
Kemenag Gelar Ramadhan...
Kemenag Gelar Ramadhan Global Camp di Malang, Bahas Kurikulum Cinta
Ceramah di Masjid UGM...
Ceramah di Masjid UGM Dipadati Ribuan Jemaah, Anies Baswedan Selalu Dinanti
DPRD Kota Bogor Pangkas...
DPRD Kota Bogor Pangkas Anggaran Perdin 50%, Dialokasikan untuk 3 Sektor Ini
Masjid Jogokariyan Bagikan...
Masjid Jogokariyan Bagikan 3.500 Porsi Takjil Gratis Setiap Hari, Dana Capai Rp1,5 Miliar
Pemuda Muhammadiyah...
Pemuda Muhammadiyah Gelar Pelatihan Nasional Dai Muda Penggerak Desa di Yogyakarta
Kisah Pasukan Diponegoro...
Kisah Pasukan Diponegoro Rampas 30 Ribu Gulden dan Gagalkan Bantuan Belanda ke Yogyakarta
Serangan 6.000 Pasukan...
Serangan 6.000 Pasukan Pangeran Diponegoro, Bakar Perkampungan Cina hingga Rumah Bangsawan Pro Belanda
Rekomendasi
4 Tokoh Rusia Bebas...
4 Tokoh Rusia Bebas dari Sanksi Uni Eropa, Ada Pengusaha hingga Menteri
Mantan Koordinator GAM...
Mantan Koordinator GAM Ungkap Alasannya Dukung Pengesahan RUU TNI
Tumbuh Berkelanjutan,...
Tumbuh Berkelanjutan, MSIN Masuk dalam FTSE Global Equity Index
Berita Terkini
Pemudik Mulai Melintasi...
Pemudik Mulai Melintasi Jalan Tol Muaro Sebapo Jambi
6 menit yang lalu
Suasana Arus Mudik Bali...
Suasana Arus Mudik Bali ke Pulau Jawa via Pelabuhan Gilimanuk Pagi Ini
56 menit yang lalu
Sebelum Membeli, Yuk...
Sebelum Membeli, Yuk Simak Aturan Baru BBNKB di Jakarta
2 jam yang lalu
Pramono Izinkan ASN...
Pramono Izinkan ASN Jakarta WFA Mulai Hari Ini Kecuali Pelayanan Publik
2 jam yang lalu
Filosofi Gelar Pendiri...
Filosofi Gelar Pendiri Majapahit Setelah Singkirkan Tentara Cina dari Pulau Jawa
3 jam yang lalu
Siasat Raja Singasari...
Siasat Raja Singasari Tangkal Ancaman dari Cina Pascapengusiran Utusan Mongol
3 jam yang lalu
Infografis
5 Alasan China Mampu...
5 Alasan China Mampu Akhiri Dominasi Kapal Induk Amerika Serikat
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved