TGB: Bacaleg Partai Perindo Harus Mampu Menjadi Petarung

Minggu, 12 Februari 2023 - 23:16 WIB
loading...
TGB: Bacaleg Partai...
TGB saat menghadiri Deklarasi Bacaleg Perindo Dapil VII Jawa Barat yaitu Karawang, Bekasi dan Purwakarta, Minggu (15/2/23). Foto: MPI/Nilakusuma
A A A
KARAWANG - Ketua Harian Nasional Partai Perindo, tuan Guru Bajang ( TGB ) HM Zainul Majdi membakar semangat kader dan bacaleg Perindo di Jawa Barat, Minggu (12/2/2023).

TBG mengatakan, setiap bakal calon legislatif (Bacaleg) Partai Perindo harus menjadi petarung untuk memaksimalkan perjuangan partai.

Seorang petarung katanya, tidak akan gentar menghadapi kondisi apapun karena memiliki mental pemenang. Apalagi berdasarkan hasil survei dari beberapa lembaga survei menunjukkan jika partai nomor urut 16 ini sebagai partai yang pantas diberikan kesempatan.



"Setiap Bacaleg harus mampu membangun mental petarung dan mental pemenang untuk memaksimalkan kerja partai. Tinggal satu tahun lebih sedikit. Semua harus bekerja sekeras-kerasnya dan minta doa ke masyarakat," kata TGB saat menghadiri Deklarasi Bacaleg Perindo Dapil VII Jawa Barat yaitu Karawang, Bekasi dan Purwakarta, Minggu (15/2/23).



Menurut TGB, jika seorang bacaleg memiliki mental petarung dan pemenang, maka dia tidak akan melihat rekan satu dapil sebagai musuh tetapi melihatnya sebagai kolaborator. "Jadi kita satu partai dan satu dapil dalam pencalonan nanti harus dilihat sebagai kolaborator bukan sebagai kompotiro atau musuh. Semua bekerja untuk kepentingan yang.lebih besar yaitu partai," katanya.

TGB mengatakan, seluruh Bacaleg harus kompak dan bersatu dalam membesarkan partai. Pemilihan Legislatif yang tinggal satu tahun merupakan waktu yang sebentar untuk bekerja. Oleh karena itu para Bacaleg harus maksimalkan perjuangan untuk partai Perindo. "Semuanya harus optimis dengan kerja politik yang kita lakukan. Tinggal sebentar lagi dan semua harus kerja keras," katanya.



Para Bacaleg Partai Nomor Urut 16 ini, lanjut TGB, dari mulai tingkat kabupaten, provinsi, hingga pusat mulai berikhtiar secara kolektif. Hingga nanti pada 14 Februari 2024 yang menjadi puncak dari kerja politik mendapat hasil yang sesuai.

"Nanti satu tahun yang akan datang puncaknya. Satu tahun dalam kerja politik tidak panjang, " beber Doktor Ahli Tafsir Alquran ini.
(nic)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2851 seconds (0.1#10.140)