DKI Akan Bangun JPO Gratis di Samping Skywalk Kebayoran

Selasa, 07 Februari 2023 - 19:02 WIB
loading...
DKI Akan Bangun JPO...
Pemprov DKI Jakarta akan membangun JPO di samping Skywalk Kebayoran kawasan Koridor 8, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan.Foto/MPI/Dok
A A A
JAKARTA - Pemprov DKI Jakarta akan membangun Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) baru di kawasan Koridor 8, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan. Pembangunan JPO ini untuk memisahkan Skywalk Kebayoran yang dikenakan tarif Rp3.500 untuk melintas tempat tersebut.

Kadis Bina Marga DKI Jakarta, Hari Nugroho mengatakan, pembangunan JPO karena adanya permintaan masyarakat pengguna Transjakarta Koridor 8 ke Stasiun KRL Kebayoran.

"JPO akan dibangun dari sebelah kanan Koridor 8 ke arah perkampungan ke Stasiun KRL," kata Hari Nugroho kepada wartawan, Selasa (7/2/2023).

Menurut Hari, JPO yang akan dibangun nantinya memiliki konsep berbeda. Selain itu jaraknya kurang lebih sepanjang 200 meter. Baca: Warga Keluhkan Skywalk Kebayoran Lama Bayar Rp3.500, Bina Marga: Fungsinya Beda dengan JPO

"Nanti kita bangun JPO yang secara estetika tak kalah keren dengan skywalk tersebut," ujarnya. Hari memastikan, JPO nanti untuk orang yang menyeberang dan tidak dipungut biaya.

Diketahui, skywalk yang sudah dibangun merupakan jembatan penghubung untuk moda transportasi Stasiun Kebayoran Lama dan Halte Transjakarta Kebayoran Lama.

Namun untuk melintas skywalk diterapkan berbayar. Saat ini sistem skywalk berbayar tersebut sesuai dengan moda transportasi yang terhubung. Ke depan Skywalk tersebut juga terkoneksi sistem integrasi JakLingko.

Putri (28) salah seorang pengguna Skywalk Kebayoran Lama mengeluhkan sistem berbayar tersebut. Saat dirinya hendak menuju Stasiun Kebayoran melalui Halte Transjakarta Koridor 8 harus tap in untuk melewati Skywalk dan bayar Rp3.500.

(hab)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Tingkatkan Kunjungan...
Tingkatkan Kunjungan Wisatawan, Wagub Doel Bakal Revitalisasi Semua Museum di Jakarta
Pramono-Rano Temui Jaksa...
Pramono-Rano Temui Jaksa Agung, Minta Program Pemprov Jakarta Dikawal
Sambangi Lokasi Banjir,...
Sambangi Lokasi Banjir, Anggota DPRD Jakarta Soroti Masalah Sampah
Banjir Setinggi Leher...
Banjir Setinggi Leher Orang Dewasa Masih Genangi Rumah Warga di Pengadegan
Kolaborasi Pemprov Jakarta...
Kolaborasi Pemprov Jakarta dan BI Catatkan Deflasi di Februari
Warga Penghasilan Rendah...
Warga Penghasilan Rendah di Jakarta Bebas BPHTB-PBG, Ini Kriterianya
Apel Siaga Jakarta,...
Apel Siaga Jakarta, 17 Sungai dan Kanal Dikeruk Serentak
Bahagia Anies-Ahok Rukun,...
Bahagia Anies-Ahok Rukun, Pramono: Semesta Mendukung, Insyaallah Jakarta Lebih Baik
Disdik Jakarta Pastikan...
Disdik Jakarta Pastikan KJMU Rp284 Miliar Tak Terdampak Efisiensi Anggaran
Rekomendasi
Daftar Skuad Timnas...
Daftar Skuad Timnas Australia vs Indonesia, di Babak 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026, 12 Pilar Absen
Semangat Saleh Husin...
Semangat Saleh Husin dan Kawan-kawan Berbagi Takjil di Bulan Ramadan
Kejaksaan Selidiki Dugaan...
Kejaksaan Selidiki Dugaan Korupsi Proyek PDNS Rp958 Miliar, Geledah Kantor Komdigi
Berita Terkini
Fraksi DPRD Minta Raperda...
Fraksi DPRD Minta Raperda Perubahan Pajak dan Retribusi Daerah Harus Berorientasi Kesejahteraan Rakyat
9 menit yang lalu
Jusuf Muda Dalam: Satu-Satunya...
Jusuf Muda Dalam: Satu-Satunya Menteri yang Dihukum Mati karena Korupsi di Indonesia
26 menit yang lalu
MNC Peduli dan MNC Land...
MNC Peduli dan MNC Land Adakan Giat Literasi di SDN Pangarakan 02 Srogol Cigombong
30 menit yang lalu
UAD Yogyakarta: Hak...
UAD Yogyakarta: Hak Imunitas Halangi Penegakan Hukum dan Buat Jaksa Tak Tersentuh
37 menit yang lalu
BPBD Kota Bekasi Sebut...
BPBD Kota Bekasi Sebut Pengungsi Banjir Telah Kembali ke Rumah
1 jam yang lalu
Sekdes di Rembang Ditahan...
Sekdes di Rembang Ditahan Kejaksaan Gara-gara Korupsi Dana Desa Rp400 Juta untuk Game Online
1 jam yang lalu
Infografis
Presiden AS Donald Trump...
Presiden AS Donald Trump akan Pecat Tentara Transgender
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved