Boven Digoel, Kabupaten Pertama di Papua Selatan Capai UHC
Jum'at, 16 September 2022 - 04:29 WIB
“Sepatutnya kita berbangga atas capaian UHC, jadikan ini sebagai langkah awal kita semua untuk memperbaiki dan meningkatkan mutu layanan kesehatan sehingga masyarakat dapat menikmati layanan kesehatan yang komprehensif dan maksimal baik di Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama (FKTP) maupun Fasilitas Kesehatan Rujukan Tingkat Lanjutan (FKRTL),” lanjut Lexi Romel.
Sementara, Kepala BPJS Kesehatan Cabang Merauke, Achmad Zainuddin turut menyampaikan apresiasi yang setinggi atas kerja sama yang telah terjalin baik selama penyelenggaraan Program JKN di Kabupaten Boven Digoel yang telah mencapai UHC bagi seluruh penduduk.
Dia menyampaikan bahwa, saat ini Kabupaten Boven Digoel menjadi kabupaten pertama yang telah mencapai UHC di Provinsi Papua Selatan sebesar 99,21% telah terdaftar JKN.
Saat ini, jumlah kepesertaan JKN Kabupaten Boven Digoel telah mencapai 64.797 jiwa dari total jumlah penduduk sebesar 65.310 Jiwa atau sebesar 99,21% penduduk Kabupaten Boven Digoel telah terdaftar sebagai peserta JKN.
“Terdapat sekitar 54,63% penduduk Kabupaten Boven Digoel dijaminkan melalui segmen Penerima Bantuan Iuran Jaminan Kesehatan (PBI-JK) serta 14,1% terdaftar pada segmen Peserta Bukan Penerima Upah Pemerintah Daerah (PBPU-Pemda) dan selebihnya dari segmen lain,” ucapnya.
Atas capaian UHC tersebut, Achmad mengucapkan terima kasih atas komitmen yang kuat terhadap penyelenggaraan Program JKN di Kabupaten Boven Digoel. “Pemerintah Kabupaten Boven Digoel telah meningkatkan kepercayaan masyarakat dengan capaian UHC,” tandasnya.
Sementara, Kepala BPJS Kesehatan Cabang Merauke, Achmad Zainuddin turut menyampaikan apresiasi yang setinggi atas kerja sama yang telah terjalin baik selama penyelenggaraan Program JKN di Kabupaten Boven Digoel yang telah mencapai UHC bagi seluruh penduduk.
Dia menyampaikan bahwa, saat ini Kabupaten Boven Digoel menjadi kabupaten pertama yang telah mencapai UHC di Provinsi Papua Selatan sebesar 99,21% telah terdaftar JKN.
Baca Juga
Saat ini, jumlah kepesertaan JKN Kabupaten Boven Digoel telah mencapai 64.797 jiwa dari total jumlah penduduk sebesar 65.310 Jiwa atau sebesar 99,21% penduduk Kabupaten Boven Digoel telah terdaftar sebagai peserta JKN.
“Terdapat sekitar 54,63% penduduk Kabupaten Boven Digoel dijaminkan melalui segmen Penerima Bantuan Iuran Jaminan Kesehatan (PBI-JK) serta 14,1% terdaftar pada segmen Peserta Bukan Penerima Upah Pemerintah Daerah (PBPU-Pemda) dan selebihnya dari segmen lain,” ucapnya.
Atas capaian UHC tersebut, Achmad mengucapkan terima kasih atas komitmen yang kuat terhadap penyelenggaraan Program JKN di Kabupaten Boven Digoel. “Pemerintah Kabupaten Boven Digoel telah meningkatkan kepercayaan masyarakat dengan capaian UHC,” tandasnya.
(nic)
Lihat Juga :
tulis komentar anda