Janda Pensiunan PNS Tasikmalaya Ditemukan Meninggal Telentang di Depan Televisi

Selasa, 30 Agustus 2022 - 13:04 WIB
Tim Inafis Polres Tasikmalaya melakukan olah TKP penemuan mayat janda yang tewas di rumahnya, Selasa (30/8/2022)
TASIKMALAYA - Seorang janda di Tasikmalaya ditemukan tewas terbujur kaku di rumahnya, Perum Abdi Negara, Kelurahan/Kecamatan Mangkubumi, Tasikmalaya, Selasa (30/8/2022). Pensiuan PNS ini selama ini hidup seorang diri di rumah.

Pertama kali ditemukan, janda bernama Nunung Komalasari (56) ini dalam posisi telentang di depan televisi. Saksi pertama kali yang menemukan adalah pedagang makanan keliling, Ihat Solihat (45).

Baca juga: Tekan Lonjakan Kasus HIV/AIDS di Bandung, Wagub Jabar: Izinkan Suami Poligami





Informasi di lapangan, sejak beberapa hari korban tidak nampak beraktifitas di rumahnya. Biasanya, korban keluar rumah untuk belanja makanan. "Mencurigakan, saksi mencoba mencari tahi dan masuk ke dalam rumah sambil memanggil korban," terang Perwira Pengawas Polres Tasikmalaya, Ipda Pramono.

Menurutnya, saksi kemudian membuka pintu rumah yang kebetulan tidak dikunci. "Saksi kaget karena melihat korban telentang di depan teevisi dalam di rumah," tambahnya.

Kejadian ini dilaporkan ke pengurus RT diteruskan ke kepolisian. Hasil olah TKP dan keterangan keluarga, korban diketahui mengidap penyakit gula. "Pihak keluarga menerima kematian tersebut sebagai takdir," tuturnya.
(msd)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content