Dokter Spesialis Gizi: Nutrisi Seimbang Penting bagi Persiapan Fisik Anak Masuk Sekolah

Jum'at, 15 Juli 2022 - 23:30 WIB
Dokter Spesialis Gizi Klinik, dr Dian Permatasari, M.Gizi, SpGK mengatakan, nutrisi yang tepat dan seimbang merupakan dasar kesiapan fisik bagi anak-anak untuk kembali mengikuti pelajaran di sekolah. Foto ist
JAKARTA - Dokter Spesialis Gizi Klinik, dr Dian Permatasari, M.Gizi, SpGK mengatakan, nutris i yang tepat dan seimbang merupakan dasar kesiapan fisik bagi anak-anak untuk kembali mengikuti pelajaran di sekolah. Sebab, daya tahan tubuh anak sangat penting agar anak dapat mengikuti pembelajaran dengan baik dan optimal di sekolah.

"Untuk itu, peran orangtua sangat penting dalam memastikan bahwa anak telah mendapat asupan nutrisi tepat dan seimbang dalam pola makan sehari-hari. Jangan hanya melihat dari porsi makanan yang dikonsumsi anak, tapi juga harus memperhatikan kualitas asupan nutrisinya,” ungkap dr Dian, Jumat (15/7/2022).

Selain memperhatikan menu makan dengan gizi seimbang , salah satu sumber makanan yang mengandung berbagai nutrisi penting



adalah susu pertumbuhan. "Sebab, asupan pada anak usia prasekolah yang tidak menyertakan susu sering kali tidak dapat memenuhi kebutuhan nutrisi hariannya," ujarnya.

Terutama terkait perkembangan kognitif anak, orang tua harus bisa memastikan si kecil mendapat energi yang cukup dari bahan makanan sumber yang kaya akan karbohidrat, protein dan lemak untuk mendukung aktivitas fisiknya di sekolah.

"Selain itu, mereka juga membutuhkan nutrisi seperti Omega 3 (DHA), Omega 6, Zat besi, dan Vitamin C yang dibutuhkan untuk menunjang perkembangan kognitifnya. Untuk itu, si kecil tetap harus makan sebanyak 3 kali sehari dan 2-3 kali selingan/cemilan sehat dengan pola gizi seimbang dan bervariasi," bebernya.

Hal penting lain yang perlu diingat oleh orang tua adalah asupan sarapan pagi si kecil. "Sarapan pagi yang bergizi bermanfaat untuk energi saat belajar di sekolah, mendukung fungsi kognitif serta meningkatkan fokus dan konsentrasi serta menjaga mood mereka saat di sekolah," imbuh de Dian.

Psikolog Klinis Anak dan Keluarga, Anna Surti Ariani mengatakan, selain nutrisi yang seimbang, dalam mempersiapkan anak masuk sekolah, orang tua harus membantu anak agar tidak cemas menghadapinya.

Orang tua harus bisa meminimalisir rasa cemas mereka dengan langkah-langkah kecil seperti berkendara melewati sekolah, selalu sampaikan hal-hal positif tentang sekolah, dan berbelanja bersama untuk perlengkapan dan seragam sekolah."Di sinilah peran penting orangtua untuk bisa memahami kondisi psikologis dan emosional serta memotivasi anak," katanya.

Senior Brand Manager SGM Eksplor 3Plus, Shiera Syabila Maulidya mengatakan pihaknya memahami kebutuhan orang tua, khususnya yang memiliki anak yang baru mau masuk sekolah untuk bisa memberikan yang terbaik bagi anaknya, termasuk dalam hal pemenuhan nutrisi.

"Melalui berbagai inisiatif dan inovasi yang kami lakukan, diharapkan dapat mendampingi para Bunda di Indonesia dalam mendukung kelengkapan nutrisi bagi si kecil, terutama bagi anak dengan usia prasekolah atau anak di atas 3 tahun. Agar mereka mampu memaksimalkan potensi ,” tutup Shiera.
(don)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content