Tergiur Gaji Besar, TKW Asal Grobogan Jadi Korban Perdagangan Manusia di Arab Saudi

Jum'at, 08 Juli 2022 - 19:41 WIB
"Anak saya sempat menghubungi kami di sini melalui adiknya. Dia mengabarkan kondisinya selama bekerja di Arab Saudi. Dia sempat mengalami sakit di bagian kulit tubuh dan tangan dengan penyebab yang tidak jelas, sehingga tidak bisa bekerja dengan maksimal," ujar Danusri.

Erna Susilowati sempat melaporkan kondisinya ke relawan peduli PMI di Arab Saudi, untuk membantu pemulangannya ke Indonesia. Relawan peduli PMI di Arab Saudi tersebut, juga telah mengirim surat laporan ke Disnakertrans Kabupaten Grobogan, yang memberitahukan kondisi Erna Susilowati diduga mengalami trauma atas kasus perbudakan dan tindak kekerasan oleh majikannya.



Kepala Disnakertrans Kabupaten Grobogan, Teguh Harjokusumo mengaku telah melaporkan kasus tersebut ke Bupati Grobogan, untuk segera menindaklanjuti laporan dari relawan peduli PMI di Arab Saudi tersebut.

Teguh menambahkan, Disnakertrans Kabupaten Grobogan, telah menindaklanjuti ke rumah orang tua Erna Susilowati, dengan meminta data dan kronologi pemberangkatan Erna Susilowati ke Arab Saudi.

"Keluarga tidak mengetahui agen yang memberangkatkan Erna Susilowati ke Arab Saudi. Karena Erna Susilowati hanya pamit ingin bekerja di luar negeri, dan menitipkan kedua anaknya ke orang tuanya. Pemkab Grobogan akan menempuh jalur hukum, terhadap agen yang memberangkatkan," pungkas Teguh.
(eyt)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More