Penampakan Warga Mamuju yang Panik Pasca Gempa M5,8 Memadati Jalan Pusat Kota

Rabu, 08 Juni 2022 - 18:33 WIB
Saat itu terjadi gempa Magnitudo 5,9 pada pada Kamis siang 14 Januari 2021, kemudian terjadi gempa susulan dengan Magnitudo 6,2 pada Jumat dini hari, 15 Januari 2021.

"Ini saya mau ke Polman bawa keluarga," ucap Riri, salah seorang warga perumahan Legenda Mamuju, memilih pulang ke Kota Parepare, Sulsel, Rabu siang (8/6/2022).





Sementara itu, beberapa ruas jalan di Kota Mamuju sempat mengalami kemacetak akibat kendaraan yang berdesakan. Untung saja, personel dari Polda Sulbar dan Polres Mamuju turun tangan mengurai kemacetan arus lalu lintas.

Dari pantauan, saat ini ratusan warga Kota Mamuju mengungsi di beberapa tempat. Mereka khawatir akan adanya gempa susulan sehingga memilih mendirikan tenda di tempat terbuka.

Berdasarkan rilis Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) gempa berkekuatan Magnitudo 5.8, 08-Jun-22 12:32:36 WIB, Lok:2.74 LS,118.54 BT (43 km BaratDaya MAMUJU-SULBAR), Kedalaman 10 Km.

Pascakejadian itu, warga langsung bergegas menuju ke tempat yang lebih aman guna menghindari gempa susulan.



Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More