Kilas Balik - ACT, Menyapa Saudara di Perbatasan Indonesia hingga Berbagai Negara

Selasa, 23 Juni 2020 - 19:15 WIB
Kegembiraan pun terpancar dari puluhan umat muslim lain di Gorkha, Nepal. Daging kurban yang datang dari saudara jauh seolah jadi pelipur lara. “Kami juga membutuhkan bantuan untuk masjid dan sekolah-sekolah yang kondisinya buruk,” lanjut Animta, salah seorang penerima manfaat.

Nijamudin (36) seorang guru di Nepal yang juga penerima manfaat mengutarakan harapan seperti Animta.

Sebagai guru, dia prihatin dengan keadaan sekolah di desanya. “Semoga kalian (dermawan Indonesia) dapat membantu sekolah-sekolah kami,” kata Nijamudin, tanpa lupa menyertakan sederet doa untuk para pekurban Indonesia.

Kini, Global Qurban – ACT terus berikhtiar meluaskan manfaat kurban. Tahun 2020 ini, Global Qurban akan mendistribusikan 100 ribu ekor hewan kurban setara sapi atau 700 ribu ekor setara kambing untuk membahagiakan jutaan penerima manfaat. Selain itu, inovasi pun hadir melalui Agen Qurban.

Global Qurban – ACT berupaya menggerakkan perekonomian masyarakat terdampak pandemi dengan membuka kesempatan menjadi Agen Qurban. Dengan bergabung menjadi Agen Qurban, masyarakat mendapatkan benefit terbaik dari penjualan hewan kurban untuk kebutuhan ibadah Idul Adha para pekurban Global Qurban.

Daging kurban diikhtiarkan menjangkau 34 provinsi, 275 kota/kabupaten dan berbagai negara.

Selain itu, jejaring kemitraan juga terus diperluas, menambah lagi opsi kemudahan berkurban. Jejaring lokal bertambah, jejaring luar negeri diluaskan, saling berkolaborasi, menyukseskan perayaan akbar Idul Adha 1441 H.
(sms)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More