Kadin dan PMI Gelar Buka Puasa Bersama dan Santunan Anak Yatim

Senin, 25 April 2022 - 03:08 WIB
Dia berharap, dengan buka bersama dan santunan anak yatim ini, para peserta bisa termotivasi untuk terus belajar ke jenjang yang lebih tinggi lagi. Menurutnya, ekonomi bukan sebuah halangan dalam mewujudkan cita-cita.

Sementara itu, perwakilan pengurus Yayasan Pesantren Yatim Cahaya Madinah mengucapkan terima kasih atas bantuan yang diberikan oleh PMI bekerjasama dengan Kadin.

Dia berharap, agenda seperti ini bisa berlanjut dalam rangka memberi semangat sekaligus meringankan beban anak anak yang membutuhkan.

"Terima kasih kami ucapkan kepada Kadin dan PMI. Semoga istiqomah dalam agenda agenda sosial seperti ini. Mewakili Pesantren, sekali lagi kami ucapkan terimakasih," tuturnya.



Di waktu yang bersamaan, Ketua Umum Kadin, Arsjad Rasjid berharap, bantuan tersebut dapat bermanfaat dan membawa berkah di bulan suci ramadhan.

"Semoga bermanfaat dan membawa berkah untuk anak yatim dari Yayasan Pesantren Cahaya Madinah," tukasnya.
(san)
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More