Gerak Cepat Bupati Hamim Pou, Hasilkan Peralatan Recovery Banjir Bandang

Jum'at, 19 Juni 2020 - 18:08 WIB
Bupati Bonebol saat bersama Winarni Monoarfa, Staf Ahli Menteri Bidang Hubungan antar Lembaga Pusat dan Daerah, dan jajaran di Jakarta.
JAKARTA - Kunjungan singkat Bupati Hamim ke Jakarta memanfaatkan peluang bertemu pihak Kemeterian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) Republik Indonesia untuk menyampaikan laporan kondisi pascabanjir bandang yang menimpa Kabupaten Bonebol, 11 Juni 2020 lalu.

Mewakili Menteri LHK, Winarni Monoarfa selaku Staf Ahli Menteri Bidang Hubungan antar Lembaga Pusat dan Daerah, didampingi beberapa pejabat kementerian yakni sekertaris Ditjen PDASHL , Yuliarto Joko Putranto, Direktur Perencanaan dan Evaluasi Pengendalian Daerah Aliran Sungai, Saparis Soedaryanto dan Direktur Persampahan Novrizal Tahar, serta Kepala Balai Pengelolaan DAS Gorontalo, M. Tahir.

Winarni Monoarfa yang juga putri asli Gorontalo itu menyampaikan tahap awal Kementerian LHK akan segera merespons surat permohonan Bupati Bone Bolango. Kementerian akan memberikan beberapa bantuan antara lain, 10 unit bangunan Konservasi Tanah Air (KTA) yang akan berfungsi sebagai holding water, penanaman di bagian hulu DAS Bone seluas 600 hektare, pembangunan jalan inspeksi di dalam kawasan hutan konservasi.

Untuk sektor persampahan, Kermenterian LHK akan memberikan bantuan 5 unit kendaraan roda 3, 5 unit mesin pres plastik, 5 unit tempat sampah pilah, dan 5 unit mesin pencacah organik.

Lebih lanjut Winarni mengungkapkan beberapa hari lalu Wakil Ketua DPR RI Rachmad Gobel juga sudah menyampaikan langsung kepada Menteri LHK Ibu Siti Nurbaya.

"Alhamdulillah permohonan kami mendapat respons cepat dari Kementerian LHK. Insyaaallah recovery bagian hulu DAS Bone sebagai langkah tanggap darurat bencana akan segera terlaksana di tahun ini juga," pungkas Hamim yang didampingi ketua DPRD Bone Bolango, Halid Tangahu.
(alf)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content