PBS di Seruyan Diminta Bayarkan THR H-7 Sebelum Lebaran

Rabu, 20 April 2022 - 09:55 WIB
Anggota DPRD Seruyan Rudi Hartono mengimbau dan meminta kepada seluruh Perusahaan Besar Swasta (PBS) bisa membayarkan THR tepat waktu. iNews TV/Sigit
SERUYAN - Anggota DPRD Seruyan Rudi Hartono mengimbau dan meminta kepada seluruh Perusahaan Besar Swasta (PBS) khususnya perkebunan kelapa sawit yang beroperasi di Bumi Gawi Hatantiring agar bisa membayarkan Tunjangan Hari Raya (THR) kepada para karyawannya tepat waktu.

"Kita minta agar perusahaan bisa membayar THR itu tepat waktu yakni H-7 sebelum lebaran. Itu merupakan hak mereka dan pihak perusahaan wajib memenuhinya," katanya, Rabu (20/4).

Hal ini dimaksudkan agar dana THR tersebut bisa segera digunakan oleh para karyawan yang hendak berlibur atau melakukan mudik perjalanan ke kampung halaman. "Jadi saat H-7 itu mereka sudah bisa bersiap-siap. Baik itu untuk liburan ataupun yang lainnya," tambahnya.



Ia menjelaskan, ditambah lagi dengan hari libur pada Idul Fitri tahun ini juga tidak terlalu panjang. Apalagi di perusahaan yang memang tidak bisa untuk keluar masuk begitu saja, tentu hal ini akan sangat membantu mereka.

"Kita tahun ini libur juga tidak terlalu panjang, di perusahaan itukan kalau mau keluar ada syarat-syaratnya entah itu laporan dan lain sebagainya. Kalau THR itu dibayarkan lebih awal, jadi mereka sedini mungkin sudah bisa mengatur rencana dan bersiap untuk berlibur. Jadi saat waktu sudah tiba langsung libur saja, jangan sampai nanti disaat sudah memasuki hari libur mereka masih menunggu THR," ujarnya. Baca: Lapas Karangasem Bali Dirazia, Petugas Temukan Benda Berbahaya.

Maka dari itulah, Politisi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) ini meminta kepada seluruh perusahaan yang ada agar bisa memperhatikan masalah pembayaran THR tersebut.

"Karena inikan sudah ada kelonggaran dari pemerintah terkait mudik lebaran. Pasti para karyawan juga ingin memanfaatkan kelonggaran tersebut untuk berkumpul dengan sanak keluarganya di kampung halaman," pungkasnya.
(nag)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content