5 Pelaku Klitih di Jogja yang Tewaskan Anak Anggota DPRD Kebumen Ditangkap

Senin, 11 April 2022 - 12:32 WIB
Kemudian menyabet dan mengenai kepala korban sehingga korban terluka dan tidak sadarkan diri serta akhirnya meninggal dunia. Setelah melakukan penganiayaan berat, mereka langsung melarikan diri dan bersembunyi di rumah masing-masing.

"Penangkapan ini hasil penyelidikan dengan memeriksa 13 saksi dan 24 CCTV yang ada di sepanjang jalur yang mereka lalui,"paparnya.

Barang bukti yang disita dari saksi korban 1 unit sepeda motor merk Honda Vario X1HO2N35M1 A/T, warna hitam, 1 buah gitar akustik , 1 celana kotak-kotak warna biru dan 1 jaket jemper warna hitam, 1 kaus motif garis hitam putih terdapat bercak/noda darah milik korban, 1 sandal jepit hijau sebelah kiri

Sementara yang disita dari pelaku di antaranya 1 buah celana panjang jins wama hitam, 1 jaket hoodie wama abu-abu, 1 sepeda motor merek Yamaha Nmax nopol AB 4208 BJ, wama hitam.

Selain itu ada 1 (satu) unit sepeda motor merek Honda Vario 150 AB 6182 BR warma hitam dan 1 (satu) buah gear diameter 21 cm dan 1 buah tali beladiri wama kuning sepanjang 224 cm. Pihaknya juga menemukan sebuah pedang panjang 50 cm dari rumah salah satu tersangka saat penggeledahan.

Ade menandaskan, terhadap para pelaku disangkakan Pasal 353 Ayat (3) Juncto Pasal 55 atau Pasal 351 Ayat (3) Juncto Pasal 55 KUHP dengan ancaman hukuman 7 tahun penjara.
(shf)
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content