Dulunya Satuan Kopassus, Ini Profile Pasukan Para Raider 431/SSP Pemburu Penembak Brimob di Papua

Selasa, 18 Januari 2022 - 07:49 WIB
Menurut Kapendam, situasi di Pegunungan Bintang saat ini telah kondusif. Pasukan TNI Polri tetap bersiaga untuk mengantisipasi situasi yang tidak diinginkan.

Kapolres Pegunungan Bintang AKBP Cahyo Sukarnito mengatakan, kontak senjata dengan KKB terjadi menjelang penarikan Pasukan Satgas Ops Nemangkawi (Damai Cartenz) menuju Timika.

"Karena penyerangan ini aparat gabungan Damai Cartenz dan Satgas TNI berupaya melakukan pengejaran terhadap KKB pimpinan Lamek Taplo yang diduga melakukan penyerangan," kata Kapolres, kepada MNC Media.

Seluruh personel, kata dia, melakukan kesiapsiagaan dan Satgas Damai Cartenz akan melakukan penebalan pasukan di Distrik Kiwirok, Pegunungan Bintang, Papua," tandasnya.

Sebelumnya Bharatu Bachtiar Yuniwandaru anggota Belukar Brimob yang tergabung dalam Operasi Nemangkawi tertembak pada bagian punggung di bagian kiri usai kontak senjata dengan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Distrik Kiwirok, Pegunungan Bintang, Papua, Senin (17/1/2022).

Bharatu Bachtiar tertembak pada bagian bahu saat berjaga di Pos Satgas Belukar Ops Nemangkawi di Distrik Kiwirok, Pegunungan Bintang, Papua, sekitar pukul 06.00 WIT.
(sms)
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More