2 Sungai di Palabuhan Ratu Meluap, Puluhan Rumah Warga Terendam

Jum'at, 24 Desember 2021 - 08:25 WIB
Permukiman warga, kantor Kelurahan dan Puskesmas Palabuhan Ratu di Jalan Nasional III, Kecamatan Palabuhan Ratu, Kabupaten Sukabumi terendam banjir akibat hujan deras pada Kamis (23/12/2021). Foto
SUKABUMI - Permukiman warga, kantor Kelurahan dan Puskesmas Palabuhan Ratu di Jalan Nasional III, Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi terendam banjir akibat hujan deras pada Kamis (23/12/2021). Dua sungai yaitu Sungai Cangehgar dan Ciplabuhan meluap setelah diguyur hujan selama 1 jam sejak pukul 15.00.

"Air sungai meluap karena sungai dangkal dan juga banyak sampah yang menyumbat aliran air," ujar warga sekitar, Nurlela, Kamis (23/12/2021).

Nurlela menambahkan, ketinggian air berbeda-beda tergantung lokasi ketinggian. Di Jalan Raya Nasional air menggenang setinggi 30 centimeter, berbeda dengan yang terjadi di kantor kelurahan, air yang mencapai satu pinggang orang dewasa.

"Yang paling parah terjadi di permukiman warga, air merendam puluhan rumah warga Cangehgar Dua mencapai leher orang dewasa, sejauh ini belum ada laporan korban jiwa ataupun luka," ujar Nurlela.

Genangan air hingga pukul 20.00 WIB masih belum surut, terlihat masyarakat sekitar selain mengatur arus lalu lintas juga berusaha membersihkan saluran air sungai Cangehgar dari sumbatan sampah-sampah.



Selain Sungai Cangehgar, kawasan komplek dermaga Pelabuhan Perikanan Nusantara (PPN) Palabuhan Ratu, Jalan Siliwangi, Desa/Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, kembali terendam banjir.

Kejadian sekira pukul 18.00 WIB selepas adzan magrib, debit sungai Ciplabuhan kembali meluap akibat hujan deras yang terjadi di kawasan Palabuhan Ratu. "Air tiba-tiba meluap dan membuat panik warga," ujar Kharis.
(don)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More