Perancang Taman Air Mancur Menari Tiga Dimensi ITS Berpulang

Senin, 01 Juni 2020 - 08:56 WIB
Almarhum Adi Prasetya (kanan) pada seremoni peresmian air mancur menari 3D ITS pada 31 Mei 2018. Foto/its.ac.id
JAKARTA - Keluarga besar alumni dan kampus ITS Surabaya berduka. Salah satu putera terbaiknya, Adi Prasetya, meninggal dunia. Almarhum menghembuskan napas terakhir pada Minggu (31/5/2020) pada pukul 07.00 WIB di RS MRCC Siloam Internasional Surabaya, setelah beberapa bulan berjuang melawan kanker prostat di tubuhnya.

Lahir pada 22 Oktober 1963, ketua Komisariat Jurusan Teknik Sipil IKA ITS itu meninggalkan 4 anak laki laki dan 1 istri. Jenazah almarhum dimakamkan di kawasan Perumanan Taman Peninsula, Bekasi Selatan, Kota Bekasi pada Minggu siang.

IKA ITS merasakan kehilangan yang mendalam. Almarhum banyak berjasa baik untuk kampus ITS maupun alumni, dan Kota Surabaya,” tutur Ketua Umum IKA ITS , Sutopo Kristanto, Minggu (31/5/2020).

(Baca: Risma Berbagi Pengalaman Menghadapi Pandemi dalam Webinar IKA ITS)





Karangan bunga di rumah duka. Foto/ist

Almarhum Adi Prasetya merupakan alumnus Teknis Sipil ITS yang dikenal sebagai perancang taman air mancur menari tiga dimensi di Bundaran ITS. Taman fenomenal ini diresmikan Wali Kota Tri Rismaharini persis dua tahun silam, 31 Mei 2018.

Taman seluas 1.000 meter persegi ini didesain dengan pencahayaan lampu LED RGB 1.000 lumens. Teknologi hologram yang diinjeksikan mampu memvisualisasikan beragam gambar tiga dimensi yang memanjakan mata pengunjung.

Visualisasi tiga dimensi tersebut di antaranya tarian-tarian, lambang kota Surabaya, yaitu Sura dan Baya, Tugu Pahlawan, Bunga Wijaya Kusuma yang merupakan logo ITS, serta kisah perjuangan 10 November lainnya. Taman Air Mancur ITS karya almarhum Adi Prasetya ini melengkapi 421 taman kota se-Surabaya.
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More