Pemprov Jatim Terima Bantuan 470 Tabung Oksigen dan 100 Unit Regulator

Minggu, 12 September 2021 - 15:47 WIB
Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa menerima bantuan 470 tabung oksigen dan 100 unit regulator dari Otsuka Group di Gedung Negara Grahadi.
SURABAYA - Pemprov Jatim menerima bantuan 470 tabung oksigen dan 100 unit regulator dari PT Otsuka Group. Donasi tersebut diserahkan Presiden Komisaris PT Amerta Indah Otsuka dan PT Otsuka Indonesia, Roy Sparringa kepada Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa.

Di Jawa Timur, Otsuka Group memiliki pabrik yaitu PT Amerta Indah Otsuka, PT. Otsuka Indonesia dan PT Widatra Bhakti. "Donasi ini diserahkan sebagai bentuk dukungan kami kepada pemerintah khususnya di Jawa Timur, tempat pabrik Otsuka beroperasi," kata Roy Sparringa di Gedung Negara Grahadi, Minggu (12/9/2021).

Baca juga: Jawa Timur Borong Penghargaan di Ajang TOP BUMD Awards 2021



Dia menambahkan, meski lonjakan pasien COVID-19 mulai mereda, jika masyarakat abai dan tidak mematuhi protokol kesehatan bisa mengakibatkan bertambahnya jumlah pasien. "Kami berharap masyarakat untuk ikut berpartisipasi dengan terus menjalankan protokol kesehatan dan menjaga imun secara konsisten," tandas Roy.

Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa mengatakan, kondisi kasus COVID-19 di Jatim mulai menurun. Namun pemerintah tetap menyiapkan tabung oksigen sebagai salah satu antisipasi jika terjadi lonjakan pasien. "Tabung oksigen ini disalurkan ke beberapa rumah sakit di provinsi Jawa Timur," katanya.

Baca juga: BMKG Prediksi Hujan Lebat dan Potensi Banjir Landa 12 Daerah di Jatim, Ini Lokasinya



Orang nomor satu di Jatim ini menambahkan, pihaknya juga terus menggenjot vaksinasi. Berdasarkan dashboard Kemenkes/KCPEN per 10 September 2021, jumlah total capaian vaksinasi dosis pertama dan kedua sudah mencapai 17.471.879 dosis.

Terdiri dari capaian dosis pertama mencapai 11.244.023 orang dan dosis kedua mencapai 6.227.856 orang. "Capaian ini sejalan dengan langkah Pemprov Jatim bersama Forkopimda Jatim dan seluruh pihak dalam mempercepat pelaksanaan vaksinasi di Jatim," terangnya
(msd)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content