Pangdam Sriwijaya dan Kapolda Sumsel Pimpin Apel Terpadu

Minggu, 31 Mei 2020 - 09:56 WIB
Pangdam Sriwijaya dan Kapolda Sumsel Pimpin Apel Terpadu. Foto/Pendam II Swj
PALEMBANG - Pangdam II/Sriwijaya Mayjen TNI Irwan dan Kapolda Sumsel Irjen Pol Eko Indra Heri memimpin Apel Terpadu Gelar Pasukan Operasi Pendisiplinan Protokol Kesehatan guna memutus mata rantai penyebaran COVID-19 di Sumsel, Sabtu (30/5/2020).

Apel gelar pasukan bertempat di Pelataran Parkir Benteng Kuto Besak (BKB) Palembang dan bertindak selaku Komandan Apel adalah Dandim 0418/Palembang, Kolonel Arm Widodo Noercahyo.

"Dengan pelaksanaan operasi ini, diharapkan akan tumbuh dan meningkatkan kedisiplinan masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan sehingga kurva penyebaran COVID-19 di Sumsel menurun," ujar Pangdam.



Sementara itu, Kapolda Sumsel Irjen Pol Eko Indra Heri menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh anggota TNI, Polri, Pol PP dan semua pihak yang telah mengamankan kegiatan masyarakat selama bulan puasa dan Hari Raya Idul Fitri di tengah pandemi COVID-19. (Baca juga: Usai Lebaran, Harga Ayam Melejit Menyusul Bawang Merah)

"Tugas ini merupakan tugas yang mulia dan sebuah kehormatan, oleh karenanya kita jaga kehormatan itu dengan memberikan yang terbaik, memberikan sosialisasi, mengajak masyarakat untuk menjadi disiplin yang dilaksanakan dengan mengedepankan tindakan persuasif dan humanis namun tetap tegas," kata Kapolda.

Turut hadir dalam apel tersebut, Wakil Gubernur Sumsel Mawardi Yahya, Ketua DPRD Sumsel diwakili Jubir DPRD Sumsel Syamsul Bahri, Asisten Bidang Intelijen Kejaksaan Tinggi Sumsel R Syamsul Arifin, LO BNPB COVID-19 Pusat dan unsur Forkopimda serta pejabat TNI - Polri.
(boy)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content