100 Musisi Bernyanyi Promosikan Keindahan Pulau Flores ke Dunia

Jum'at, 20 Agustus 2021 - 05:28 WIB
Sejumlah musisi tampil dalam festival musik bertajuk Flores The Singing Island Virtual Festival 2021. Foto/Ist
LABUAN BAJO - Dalam rangkaian peringatan HUT Kemerdekaan ke-76 Republik Indonesia (RI), Badan Pelaksana Otorita Labuan Bajo Flores (BPOLBF) menggandeng sejumlah musisi Flores dalam festival musik bertajuk 'Flores The Singing Island Virtual Festival 2021'.

Festival ini digelar guna memperkenalkan budaya dan kebiasaan asli Flores, Nusa Tenggara Timur (NTT) yang dibalut manis dengan keindahan alam, dengan tujuan untuk mempromosikan Pulau Flores yang indah kepada dunia.

"Bagi kami di Flores, pulau ini tidak saja diberikan keindahan alam yang menakjubkan, kehidupan masyarakatnya pun tidak kalah indah. Salah satunya lewat suara dan nyanyian yang disenandungkan saat melakukan aktivitas sehari-hari. Ini menginspirasi hadirnya virtual Festival The Singing Island," ujar Direktur Utama BPOLBF, Shana Fatina, Kamis (19/8/2021).





Menurut dia, festival ini juga menjadi bagian ikhtiar dalam mempromosikan musik dan budaya Flores. Dengan begitu, diharapkan pada kemudian hari, tidak hanya komodo yang menjadi daya jual Flores, namun juga musiknya. “Flores sudah dikenal dengan keindahan alamnya, kini saatnya budayanya yang luar biasa diperkenalkan,” tutur Shana.

Baca juga: Perjelas Batas Lahan Kawasan Wisata Labuan Bajo, BPOLBF Bahas dengan Forkopimda Mabar



Dikemas secara virtual karena masih dalam situasi pandemi COVID-19, Flores The Singing Island Festival ditayangkan pada kanal YouTube Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) kemudian secara simultan disiarkan melalui kanal YouTube BPOLF dan Nestornation.

Baca juga: 57 Tahun Hilang Kontak, 2 Mantan Pengawal Jenderal Soedirman dan Moestopo Ketemu
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content