Desa Sorowako Ditarget Bisa Masuk 100 Besar di Ajang ADWI

Kamis, 19 Agustus 2021 - 16:02 WIB
Desa Sorowako Luwu Timur Ditarget bisa masuk 100 besar pada ajang Anugera Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2021. Foto: Istimewa
LUWU TIMUR - Pemerintah Kabupaten Luwu Timur (Lutim), menargetkan agar Desa Sorowako bisa masuk dalam peringkat 100 besar di ajang Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2021.

Diketahui Desa Sorowako masuk dalam kategori Desa Wisata yang lolos 300 besar dan telah diumumkan oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Salahuddin Uno.





Kasi Pengembangan Pariwisata Luwu Timur, Hendro, mengatakan dengan masuknya di 300 besar membuat Pemerintah Kabupaten Luwu Timur akan terus berupaya terus bersaing untuk bisa tembus pada posisi 100 besar.

"Kalau untuk urutannya kita hanya diberitahu bahwa masuk 300 besar, namun kita akan menargetkan bisa tembus di 100 besar," jelas Hendro, Kamis (19/08/21)

Dirinya mengatakan Desa Sorowako masuk pada kategori 300 Desa Wisata karena Desa itu telah memenuhi kategori yang telah ditetapkan.

"Kategori yang dimaksud diantaranya kelengkapan fasilitas umum, tempat kesehatan, akses jalan, dan jalur komunikasi juga telah tersedia. Dan Desa Sorowako juga telah memenuhi antraksi baik dari danaunya hingga buktinya segitiganya," kata Hendro.

Harapannya Desa Sorowako bisa menjadi contoh bagi desa desa lainya, agar potensi wisata di Kabupaten Luwu Timur bisa terus mengalami peningkatan.

"Pemasaran Desa Sorowako juga bagus, seperti promosi desa wisatanya melalui Facebook, Instagram, dan YouTube," kata dia.



Untuk diketahui, Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) menempati posisi kedua sebagai penyumbang desa wisata terbanyak yang lolos ke tahap 300 besar, yaitu sebanyak 24 desa wisata.

Jumlah desa wisata dari Sulsel yang lolos 300 besar hanya disamai Jawa Tengah yang juga berhasil mengantar 24 desa wisata. Sumatera Barat menempati posisi terbanyak pertama dengan meloloskan 32 desa wisata pada tahap 300 besar ini.
(agn)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content