Surat Terbuka Haji Denny: Alhamdulillah, Perjuangan Tauhid Kita Tidak Terbeli

Senin, 02 Agustus 2021 - 08:24 WIB
Tetes peluh dan airmata kita, Insya Allah akan menjadi pahala yang dikenang dan dicatat sebagai perjuangan indah untuk Banua kita tercinta yang tidak boleh terus dijajah dan dijarah oleh nafsu keserakahan dan kedzaliman.

Sejarah mencatat kita telah berjuang sampai ujung perjalanan di Mahkamah Konstitusi, tanpa menjual prinsip ketauhidan kita, tanpa kompromi, tanpa negosiasi, tanpa transaksi.

Amanah suara pian-pian kepada kami, sudah kami perjuangkan hingga titik peluh penghabisan, dan ditutup dengan penuh kebanggaan.

Karena itu, dangsanak Kalsel seberataan, ke depan kita akan terus berjuang tanpa henti bagi Kalimantan Selatan yang lebih adil dan sejahtera. Ulun Insya Allah akan terus hadir dan berjuang beimbaian lawan pian semuaan, sampai akhir hayat di kandung badan.

Kisah Pilgub Kalsel 2020 memang telah usai, sudah selesai. Kita sudah menutupnya dengan cerita indah, dengan catatan terhormat, dengan kepala tegak penuh hikmat kebijaksanaan. Yang pasti, tidak akan pernah ada kekalahan dalam perjuangan melawan kebatilan. Karena, sebagaimana disampaikan Imam Ahmad bin Hambal, “Kemenangan adalah saat kita tetap dalam kebenaran”.

Wallahu’alam bissowab.

Wassalamu’alaikum Wr. Wb.

Salam hormat,

Prof H Denny Indrayana, SH, LLM, PhD
(sms)
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More