Pasien COVID-19 di Pati Ngaku Nyaman di Hotel, Makan Enak Tidur Pulas

Selasa, 15 Juni 2021 - 16:30 WIB
Para pasien COVID-19 itu menjawab bahwa mereka sehat-sehat saja. Mereka berada di hotel karena sedang menjalani isolasi terpusat akibat positif COVID-19. Ada 45 pasien yang sedang isolasi di tempat itu.

Ganjar pun menanyakan kondisi para pasien, termasuk layanan yang diberikan selama di isolasi. Kepada Ganjar, para pasien COVID-19 itu mengatakan pelayanannya menyenangkan dan tidak ada kekurangan.

"Pelayanannya bagus pak, tempatnya bersih dan nyaman. Makan juga enak," kata mereka.

Ganjar sendiri mengapresiasi penanganan COVID-19 di Pati. Menurutnya, kondisi BOR di Pati agak longgar karena penanganan yang baik.

"Tadi di RSUD Soewondo ada gedung lama dijadikan tempat isolasi, di sini ada juga. Untuk ICU memang penuh, tapi saya sudah minta ada konversi ICU umum untuk COVID-19 dan mereka siap," katanya.

Inisiatif Bupati Pati menyewa hotel untuk tempat isolasi terpusat lanjut Ganjar juga sangat bagus. Dengan cara itu, maka penanganan di rumah sakit bisa lebih baik.

"Saya lihat pasiennya juga senang, mereka bisa dirawat di sini, aman dan tempatnya bagus. Menurut saya ini penanganan yang oke, dan kalau daerah lain bisa meniru, ini lebih baik," imbuhnya.
(shf)
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content