Vaksinasi Guru Dimulai, Sekolah Tatap Muka Diharap Dapat Terwujud

Jum'at, 19 Maret 2021 - 07:10 WIB
Sejumlah tenga pendidik dan kependidikan tengah mengantri untuk divaksin dalam acara Festival Vaksinasi di Hotel Dalton Makassar, Kamis (18/3/2021). Foto: SINDOnews/Muchtamir Zaide
MAKASSAR - Vaksinasi terhadap guru di Kota Makassar dimulai, Kamis (18/3/2021). Diharapkan, ada progres terkait rencana penyelenggaraan sekolah tatap muka usai vaksinasi tenaga pengajar dilakukan.

Anggota Komisi D Bidang Kesejahteraan Rakyat DPRD Kota Makassar , Kartini menilai vaksinasi menjadi langkah besar dalam memulai kembali sekolah tatap muka .

Apalagi sejumlah pihak sempat pesimis Makassar dapat mengikuti kebijakan pusat untuk menggelar sekolah tatap muka pada bulan Juli mendatang karena kasus Covid-19 masih fluktuatif.

"Dengan dilibatkan tenaga pengajar (vaksin) semua di Kota Makassar, dengan begitu semoga pembelajaran nanti bisa kembali normal. Karena ini sudah membuka peluang-peluang besar, dengan vaksinasi terhadap guru ini setidaknya bisa mengurangilah kasus Covid," kata Kartini.

Legislator Perindo ini mengatakan, hampir genap setahun sekolah digelar secara daring, dimana dalam jenjang waktu tersebut cukup banyak masalah dan tantangan yang dihadapi.



Persoalan kesehatan akibat terlalu lama terpapar gadget banyak dilaporkan. Tak hanya itu, menurunnya kompetensi siswa lantaran metode daring dianggap tak se-efektif pembelajaran tatap muka.



"Kasihan juga, mereka ini sudah hampir setahun (sekolah daring). Ini kan sudah banyak masalah ada laporan korban anak-anak yang matanya rusak karena terlalu lama di depan gadget," jelas Kartini.

Dia mengharapkan adanya tindakan cepat pemerintah kota setelah tahapan vaksinasi guru selesai. Perlu ada kajian mendalam dalam rangka mendukung rencana sekolah tatap muka Juli mendatang.
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More