Bone Geger, Pria dengan Luka Tebas di Kepala dan Leher Ditemukan Tewas di Kebun

Jum'at, 19 Februari 2021 - 00:15 WIB
Haji Amir pelaku pembunuhan pria yang ditemukan dengan luka tebas di kepala dan leher di kebun miliknya, Kamis (18/2/2021). Foto: iNews/Bulan Sri Indra
BONE - Warga Dusun Uttang Mata, Desa Taccipong, Kecamatan Amali, Kabupaten Bone , Sulawesi Selatan ( Sulsel ) digegerkan dengan penemuan Maddaremmeng, pria berumur 60 tahun, yang tewas bersimbah darah di kebun miliknya, Kamis (18/2/2021).

Korban pertama kali ditemukan oleh Ridwan, Basri dan Rudding, ketiga warga tersebut, berniat ke kebun korban untuk meminta ubi, namun alangkah kagetnya ketiga warga tersebut, karena mendapati pemilik kebun tewas bersimbah darah dengan luka pada bagian kepala dan leher.

Tanpa menyentuh korban, ketiga warga tersebut langsung lari dan melaporkan temuannya itu ke kepala dusun, keluarga dan pihak kepolisian.





Polisi yang datang ke tempat kejadian perkara langsung mengumpulkan bukti dan meminta keterangan sejumlah saksi, dari bukti-bukti yang didapat polisi langsung curiga dan menduga jika kematian korban erat hubungannya dengan persoalan tanah.

Polisi langsung mencari tahu pemilik tanah yang berada di sebelah tanah milik korban yang diketahui pemiliknya adalah Haji Amir yang tak lain adalah ipar korban sendiri.

Menurut Kasat Reskrim Polres Bone , AKP Ardy Yusuf mengatakan bahwa awalnya pelaku tidak mau mengakui perbuatannya, namun setelah polisi memeriksa telepon genggam milik pelaku, ternyata pelaku telah mengirim pesan singkat, SMS pada saudaranya di Makassar bahwa dirinya kena musibah.



“Motif pembunuhan lantaran pelaku sakit hati dengan korban, yang kerap melakukan pengrusakan tanaman dan mengambil buah di kebun milik pelaku. Bahkan korban diduga ingin menguasai kebun milik pelaku yang merupakan harta warisan orang tua yang sudah dibagi rata,” kata AKP Ardy Yusuf.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content