Perumda Air Minum Janji Tuntaskan Krisis Air Bersih di Utara dan Timur Kota
Selasa, 16 Februari 2021 - 07:33 WIB
Jika proyek ini tuntas, maka masyarakat di wilayah utara dan timur Kota Makassar tidak lagi mengalami kesulitan air bersih saat tiba musim kemarau seperti saat ini.
"Proyek ini diperkirakan selesai 2023. Jika begitu, maka wilayah utara dan timur kota yang masuk daftar tunggu seperti kawasan industri dan permukiman warga bisa kita layani," ujar dia.
Terlebih lagi, Kota Makassar mendapatkan suplai air bersih cukup besar yakni 600 lps. Rencananya, 500 lps akan didistribusikan masuk ke reservoir di KIMA dan 100 lps di reservoir BTP.
"Jadi harapan kita dua tahun kedepan, krisis air bersih di wilayah paling terdampak saat kemarau bisa kita tuntaskan," harap dia.
Pj Wali Kota Makassar , Rudy Djamaluddin menilai proyek SPAM Mamminasata memberikan banyak manfaat untuk masyarakat. Khususnya di Kota Makassar.
"Apalagi nanti kita dapat 1000 lps. Jadi warga yang nantinya kekurangan air bersih bisa bernapas lega," ungkap Rudy.
Rencananya air dari SPAM Mamminasata akan didistribusikan ke wilayah Timur Kota Makassar. Seperti di Kecamatan Biringkanayya dan Tamalanrea.
"Reservoir atau penampungan airnya sementara kita persiapkan sesuai dengan kebutuhan di wilayah masing-masing," papar dia.
"Proyek ini diperkirakan selesai 2023. Jika begitu, maka wilayah utara dan timur kota yang masuk daftar tunggu seperti kawasan industri dan permukiman warga bisa kita layani," ujar dia.
Terlebih lagi, Kota Makassar mendapatkan suplai air bersih cukup besar yakni 600 lps. Rencananya, 500 lps akan didistribusikan masuk ke reservoir di KIMA dan 100 lps di reservoir BTP.
"Jadi harapan kita dua tahun kedepan, krisis air bersih di wilayah paling terdampak saat kemarau bisa kita tuntaskan," harap dia.
Pj Wali Kota Makassar , Rudy Djamaluddin menilai proyek SPAM Mamminasata memberikan banyak manfaat untuk masyarakat. Khususnya di Kota Makassar.
"Apalagi nanti kita dapat 1000 lps. Jadi warga yang nantinya kekurangan air bersih bisa bernapas lega," ungkap Rudy.
Rencananya air dari SPAM Mamminasata akan didistribusikan ke wilayah Timur Kota Makassar. Seperti di Kecamatan Biringkanayya dan Tamalanrea.
"Reservoir atau penampungan airnya sementara kita persiapkan sesuai dengan kebutuhan di wilayah masing-masing," papar dia.
(agn)
Lihat Juga :
tulis komentar anda