Guncangan Gempa M 5,1 Padangsidempuan Dirasakan hingga Padanglawas Utara

Senin, 15 Februari 2021 - 12:51 WIB
Gempa bumi berkekuatan M 5,1 mengguncang Padangsidempuan, Sumut, Senin (15/2/2021) jam 11.57 WIB. Guncangan gempa dirasakan hingga wilayah Padanglawas Utara. Foto/BMKG
PADANGSIDEMPUAN - Gempa bumi berkekuatan Magnitudo (M) 5,1 mengguncang Kota Padangsidempuan , Sumut, Senin (15/2/2021) jam 11.57 WIB. Guncangan gempa dirasakan hingga wilayah Padanglawas Utara, Sumut.



Tohong Harahap warga Padanglawas Utara mengaku merasakan guncangan gempa bumi yang berpusat di Kota Padangsidempuan . "Sempat dirasakan tiga kali guncangan," ungkapnya, Senin (15/2/2021) siang ketika dihubungi melalui telepon seluler.





Sedangkan Irma, seorang pedagang di Padangsidimpuan mengaku sempat ingin keluar dari toko tempat jualan, namun karena guncangan gempa maka tidak jadi keluar. "Tadi sempat rasakan goyangannya beberapa detik," ujarnya.

Berdasarkan data Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), pusat gempa berada 1.04 Lintang Utara (LU), dan 98.75 Bujur Timur (BT) atau 68 Kilometer (Km) barat daya Padangsidempuan.

"Tidak berpotensi tsunami," tulis BMKG, dalam situs resminya, Senin (15/3/2021). Dalam laporan itu juga, BMKG menulis agar berhati-hati gempa susulan.
(shf)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content