MNC Peduli Gelar Operasi Katarak Gratis di RS Islam Assyifa Sukabumi

Minggu, 20 Desember 2020 - 01:57 WIB
MNC Peduli dan RS Islam (RSI) Assyifa kembali melaksanakan operasi katarak gratis bagi masyarakat prasejahtera di Kota/Kabupaten Sukabumi, Sabtu (19/12/2020).
SUKABUMI - MNC Peduli melalui Yayasan Jalinan Kasih dan RS Islam (RSI) Assyifa kembali bekerjasama melaksanakan operasi katarak gratis bagi masyarakat prasejahtera di Kota/Kabupaten Sukabumi dan sekitarnya, Sabtu (19/12/2020).

Puluhan peserta operasi berdatangan ke RSI Assyifa untuk mengikuti kegiatan MNC Peduli Gelar Operasi Katarak gratis dalam rangka kegiatan Hari Pahlawan dari Kementerian Sosial di Sukabumi, Jawa Barat.

(Baca juga: MNC Peduli Gelar Pemeriksaan Mata Gratis untuk 250 Relawan PMI Jakarta)





Kegiatan ini merupakan salah satu wujud kepedulian MNC Peduli dan RSI Assyifa dalam bidang kesehatan untuk mengakomodir kebutuhan masyarakat. Setiap tahun, pelaksanaan bakti sosial ini selalu mendapat respons positif dari masyarakat. Sehingga kerjasama ini terus berlanjut.

(Baca juga: MNC Peduli Kembali Salurkan Bantuan APD untuk RSPI Sulianti Saroso)



Peserta operasi katarak kali ini merupakan masyarakat prasejahtera. Meskipun dalam kondisi pademi seperti ini, MNC Peduli dan RSI Assyifa tetap memiliki program yang peduli terhadap kesehatan masyarakat Kota maupun Kabupaten Sukabumi.

“Mudah-mudahan kegiatan ini terus berlanjut. Karena sangat membantu sekali warga prasejahtera di Kota/Kabupaten Sukabumi. Terimakasih MNC Peduli,” kataKasubag Administrasi Umum RS Assyifa, Dasya Arif, Sabtu (19/12/2020).

Dia berharap dalam momen Hari Pahlawan bisa mengambil makna bersama bahwa meski dalam suasana pandemi COVID-19, MNC Peduli dan RSI Assyifa Sukabumi tetap memiliki program yang peduli terhadap masyarakat.

Pelaksanaan MNC Peduli Gelar Operasi Katarak Gratis di ini menargetkan 100 pasien. Pada tahap pertama akan dilakukan operasi kepada 10 pasien.
(shf)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content