Alasan Kinerja dan Toleransi, Warga Sumberdadi Dukung Indah Putri Indriani

Jum'at, 06 November 2020 - 16:14 WIB
Indah Putri Indriani saat kampanye di salah satu lokasi beberapa waktu yang lalu. Foto: Istimewa
LUWU UTARA - Warga Desa Sumberdadi, Kecamatan Tanalili menilai, dalam empat tahun terakhir menjabat sebagai bupati, Indah Putri Indriani berhasil membangun Kabupaten Luwu Utara.

Hal itu pula yang menjadi alasan puluhan warga setempat menyatakan dukungannya kepada Indah, saat bersilaturahmi dengan bupati perempuan pertama di Sulawesi Selatan tersebut di Desa Sumberdadi, Kamis petang (4/11/2020).





“Kalau di desa kami, jalan yang dulunya berkerikil dan berlubang sekarang sudah diaspal. Itu dua kali. Kalau tidak salah tahun 2017 atau 2018,” kata Made Sujata, warga desa setempat.

Sebagai salah satu anggota komunitas Hindu di Sumberdadi, Made Sujata juga menggambarkan Indah sebagai sosok yang menghargai perbedaan agama dan keyakinan masyarakatnya di Luwu Utara.

“Kalau kita ada acara di sini misalnya ngaben, kalau beliau diundang pasti datang,” kata dia.

Bahkan, ujar Made, keluarga Indah juga menghibahkan lahan pribadi mereka untuk membangun pura bagi warga Hindu di Sumberdadi.



Hal senada disampaikan Yanto, komunitas Jawa di desa itu. Ia juga menyampaikan dukungannya kepada Indah yang bertandem dengan Suiab Mansur di pilkada Luwu Utara .

“Kalau sudah ada yang punya fondasi, kenapa harus pilih yang lain, yang baru mau memulai dari awal,” pungkas Yanto.
(luq)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content