Ketua Terpilih Pelti Pangkep Bakal Perjuangkan Pembinaan Atlet Lokal

Minggu, 01 November 2020 - 19:08 WIB
Jurnalis senior Silahuddin Genda terpilih secara aklamasi untuk memimpin Persatuan Lawn Tennis (Pelti) Pangkep Periode 2020-2025. Foto: Muhammad Subhan.
PANGKEP - Jurnalis senior Silahuddin Genda terpilih secara aklamasi untuk memimpin Persatuan Lawn Tennis (Pelti) Pangkep Periode 2020-2025. Dia mengatakan, akan memperjuangkan pembinaan atlet-atlet di daerah.

Hal tersebut diutarakan oleh Silahuddin Genda pada acara Musyawarah Kabupaten (Muskab) Pelti Pangkep yang digelar di GOR Andi Mappe, Sabtu (31/10/2020).

Dia mengatakan, selain sarana prasarana indoor yang harapannya bisa didorong lebih cepat penyelesaiannya ke pemerintah daerah, pembinaan atlet-atlet juga perlu diperjuangkan agar mereka yang punya potensi besar bisa memperjuangkan nama daerah, bukan membawa nama daerah lain.



“Itu kan ironis kalau mereka tinggal di Pangkep tapi kemudian atletnya membawa bendera daerah lain,” ujarnya.



Pada kesempatan tersebut, Silahuddin Genda juga memberikan apresiasi kepada klub dan para pecinta tennis untuk amanah yang diberikan kepadanya. Dia meminta untuk saling mendukung demi keberhasilan kepengurusan, termasuk dari Pelti Provinsi Sulsel.

“Tanpa rekan-rekan, kami tidak akan bisa berbuat apa-apa. Ayo kita bersatu agar organisasi ini bisa lebih baik dari sebelumnya,” ajak dosen Komunikasi Universitas Fajar ini.

Perwakilan Pelti Provinsi Prof Hamsu Gani meminta kepada peserta muskab untuk tetap mengedepankan kebersamaan dan tidak ada riak-riak di kepengurusan.

Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content