Pemerintah Akan Jadikan Bantaran Sungai Rongkong Objek Wisata Baru
Senin, 19 Oktober 2020 - 06:54 WIB
LUWU UTARA - Pemerintah Kabupaten Luwu Utara berencana menjadikan bantaran sungai Rongkong di Kecamatan Sabbang sebagai objek wisata baru. Rencana itu disampaikan Pjs Bupati Iqbal Suhaeb.
"Bantaran sungai Rongkong adalah salah satu potensi wisata di Luwu Utara yang sangat bagus dijadikan kawasan wisata yang instagramable,” kata Iqbal usai meresmikan pemanfaatan pasar Sabbang, Minggu (19)
Untuk mewujudkannya, Iqbal akan berbicara dengan pemerintah desa dan kecamatan, termasuk bagaimana menjadikan lokasi tersebut sebagai taman pemuda olahraga dan objek wisata pasir putih.
“Kondisi tanah yang flat sangat bagus untuk sarana olahraga dan outbound. Niat kita menjadikan kawasan ini destinasi wisata baru di Luwu Utara,” jelasnya.
Dalam peninjauan ini, Pjs Bupati didampingi Sekretaris Daerah (Sekda) Armiady, Danki Brimob Baebunta, Plt Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Rusydi Rasyid, Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP), Muhammad Asir Suhaeb, Kepala Dinas Perhubungan Abdul Hakim Bukara dan Camat Sabbang Sitti Kidar.
"Bantaran sungai Rongkong adalah salah satu potensi wisata di Luwu Utara yang sangat bagus dijadikan kawasan wisata yang instagramable,” kata Iqbal usai meresmikan pemanfaatan pasar Sabbang, Minggu (19)
Untuk mewujudkannya, Iqbal akan berbicara dengan pemerintah desa dan kecamatan, termasuk bagaimana menjadikan lokasi tersebut sebagai taman pemuda olahraga dan objek wisata pasir putih.
“Kondisi tanah yang flat sangat bagus untuk sarana olahraga dan outbound. Niat kita menjadikan kawasan ini destinasi wisata baru di Luwu Utara,” jelasnya.
Dalam peninjauan ini, Pjs Bupati didampingi Sekretaris Daerah (Sekda) Armiady, Danki Brimob Baebunta, Plt Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Rusydi Rasyid, Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP), Muhammad Asir Suhaeb, Kepala Dinas Perhubungan Abdul Hakim Bukara dan Camat Sabbang Sitti Kidar.
(luq)
tulis komentar anda