Kisah Kedekatan Prabowo Subianto dan Gus Dur, Pernah Masuk Kamar Tidur dan Jadi Tukang Pijatnya

Senin, 25 November 2024 - 07:26 WIB
Kisah kedekatan Prabowo Subianto dan Gus Dur menarik diketahui. Kedua tokoh nasional ini sama-sama memiliki kecintaan luar biasa bagi bangsa Indonesia. Foto/Ist
JAKARTA - Kisah kedekatan Prabowo Subianto dan Gus Dur menarik diketahui. Meski punya latar belakang berbeda dan usia yang berbanding jauh, kedua tokoh nasional ini sama-sama memiliki kecintaan luar biasa bagi bangsa Indonesia.

Abdurrahman Wahid atau lebih dikenal Gus Dur merupakan tokoh ulama karismatik dari Nahdlatul Ulama (NU). Ia juga menjadi Presiden ke-4 RI yang menjabat periode Oktober 1999 sampai Juli 2001.



Sementara itu, Prabowo Subianto adalah seorang tokoh militer yang disegani di Indonesia. Pada Oktober 2024 lalu, ia baru saja dilantik menjadi Presiden ke-8 RI menggantikan Joko Widodo (Jokowi).



Kisah Kedekatan Prabowo Subianto dan Gus Dur



Pada sejumlah kesempatan, Prabowo Subianto cukup sering membagikan kisah kedekatannya dengan Gus Dur. Eks Danjen Kopassus itu bahkan menganggap tokoh NU itu sebagai salah seorang mentor dalam hidupnya.

Prabowo sendiri banyak mengambil hal positif dari sosok Gus Dur. Salah satunya mengenai sifatnya yang cenderung moderat.

“Pelajaran paling penting yang saya ambil dari Gus Dur adalah sifat beliau yang selalu moderat. Dengan siapa pun tidak mau bermusuhan, dan selalu mengayomi,” tulis Prabowo dalam bukunya, ‘Kepemimpinan Militer: Catatan dari Pengalaman Letnan Jenderal TNI (Purn) Prabowo Subianto’, dikutip Jumat (22/11/2024).

Melihat ke belakang, hubungan antara Prabowo dan Gus Dur sebenarnya sudah lama terjalin. Hal ini berawal dari kedekatan ibunda Gus Dur dengan eyang Prabowo.
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content