Setyo Wahono Dinilai Pemimpin Tepat Wujudkan Kesejahteraan Pekerja Bojonegoro

Rabu, 18 September 2024 - 21:24 WIB
Cabup Bojonegoro Setyo Wahono saat meninjau salah satu pabrik pengeringan dan pemrosesan tembakau MPS Kapas, Rabu (18/9/2024). Foto/Dok. SINDOnews
BOJONEGORO - Calon bupati (cabup) Bojonegoro Setyo Wahono dinilai sebagai sosok pemimpin merakyat serta peduli terhadap hak dan kesejahteraan para pekerja swasta di Bojonegoro. Kepedulian ini kemudian membuat Wahono dinilai figur ideal untuk kemajuan Bojonegoro.

Adapun ungkapan itu terlontar saat Wahono meninjau salah satu pabrik pengeringan dan pemrosesan tembakau MPS Kapas, Bojonegoro. Mengenakan baju kemeja berwarna biru langit, Wahono dengan gesit menyalami satu per satu para pekerja di pabrik tersebut.

Salah satu pegawai di MPS Kapas, Siti Khodijah (35) mengatakan tak menduga akan bertemu dengan Wahono. Ia merasa senang lantaran bertemu secara langsung orang yang akan memimpin Bojonegoro di periode selanjutnya.



"Senang bertemu dengan Pak Wahono hari ini. Semoga Pak Wahono bisa terus melindungi hak para pekerja di Bojonegoro," kata Siti, ketika ditemui di MPS Kapas, Bojonegoro, Rabu (18/9/2024).

Tidak hanya menyalami para pegawai di MPS Kapas, Wahono juga mengikuti senam kesehatan sekaligus peregangan. Kemudian, Wahono terlihat beberapa kali berbaur, melebur hingga bernyanyi dan berswafoto.

Di tempat yang sama, Sumarni (38) menerangkan, Wahono merupakan pemimpin tepat untuk Bojonegoro. Ia menegaskan, Wahono selama ini didamba-dambakan masyarakat untuk memimpin Bojonegoro.

Oleh sebab itu, Sumarni menilai, masyarakat Bojonegoro semakin tidak terbendung memberikan dukungan kepada Wahono. Ia menegaskan, dukungan kepada Wahono terus bermunculan dari semua lapisan masyarakat. "Saya yakin Pak Wahono bisa menyejahterakan masyarakat Bojonegoro," tandasnya.
(poe)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content