Tragis! Ibu Hamil di Musi Rawas Tewas Terinjak Gerombolan Gajah Liar
Senin, 09 September 2024 - 11:26 WIB
MUSI RAWAS - Karsini (34) warga Desa Tri Anggun Jaya, Kecamatan Muara Lakitan, Kabupaten Musi Rawas yang sedang hamil lima bulan, tewas setelah diserang gerombolan gajah liar pada Minggu pagi, 8 September 2024.
Karsini, warga Desa Talang Jaya Indah, Kecamatan Betung, Kabupaten Musi Banyuasin, tengah menyadap karet bersama suaminya, Rasun, ketika tiba-tiba segerombolan gajah liar yang berjumlah sekitar 15 ekor muncul dan menyerang mereka secara membabi buta. Sayangnya, Karsini tidak sempat menyelamatkan diri dan tewas setelah terinjak oleh salah satu gajah, sedangkan suaminya berhasil lolos.
Kapolsek Muara Lakitan, AKP M. A Karim, membenarkan peristiwa tragis ini. “Korban meninggal dunia akibat luka serius di bagian perut dan pinggang. Bahkan, kandungannya bergeser ke kiri akibat insiden ini,” ungkapnya. Ia juga menambahkan bahwa korban dan suaminya telah tinggal di Desa Tri Anggun Jaya selama enam tahun.
Setelah menerima laporan, pihak Polsek Muara Lakitan segera menuju lokasi kejadian untuk melakukan pemeriksaan. Jenazah Karsini dikebumikan di kampung halamannya di Pilip 5, Kecamatan Betung, Kabupaten Banyuasin.
Karsini, warga Desa Talang Jaya Indah, Kecamatan Betung, Kabupaten Musi Banyuasin, tengah menyadap karet bersama suaminya, Rasun, ketika tiba-tiba segerombolan gajah liar yang berjumlah sekitar 15 ekor muncul dan menyerang mereka secara membabi buta. Sayangnya, Karsini tidak sempat menyelamatkan diri dan tewas setelah terinjak oleh salah satu gajah, sedangkan suaminya berhasil lolos.
Kapolsek Muara Lakitan, AKP M. A Karim, membenarkan peristiwa tragis ini. “Korban meninggal dunia akibat luka serius di bagian perut dan pinggang. Bahkan, kandungannya bergeser ke kiri akibat insiden ini,” ungkapnya. Ia juga menambahkan bahwa korban dan suaminya telah tinggal di Desa Tri Anggun Jaya selama enam tahun.
Setelah menerima laporan, pihak Polsek Muara Lakitan segera menuju lokasi kejadian untuk melakukan pemeriksaan. Jenazah Karsini dikebumikan di kampung halamannya di Pilip 5, Kecamatan Betung, Kabupaten Banyuasin.
(hri)
Lihat Juga :
tulis komentar anda