Kapolda Banten: Arus Mudik Lebaran di Pelabuhan Ciwandan Mulai Normal

Selasa, 09 April 2024 - 16:47 WIB
Kapolda Banten Irjen Pol Abdul Karim menyatakan arus mudik Lebaran di Pelabuhan Ciwandan, Cilegon, Banten berangsur normal sejak H-2 Lebaran. Foto/Ist
CILEGON - Situasi arus mudik Lebaran di kawasan Pelabuhan Ciwandan, Cilegon, Banten sudah berangsur kembal normal sejak H-2 Lebaran atau Senin (8/4/2024).

Antrean kendaraan di pelabuhan yang difungsikan untuk mengangkut pemudik sepeda motor ini sudah tidak terlihat.



"Saya mengecek di (Pelabuhan) Ciwandan 300 kendaraan bermotor pemudik, tidak ada antrean kendaraan, masih terkontrol," kata Kapolda Banten Irjen Pol Abdul Karim, Selasa (9/4/2024).



Kapolda mengungkapkan durasi masa tunggu di buffer zone untuk mengangkut penumpang sekitar 30 menit. Pemudik tidak membutuhkan waktu lama untuk naik ke atas kapal

"Paling lama 30 menit menunggu kumpul semua. Durasi tidak lama," katanya.

Irjen Abdul Karim didampingi Wakapolda Brigjen Pol Sabilul Alif sempat melepas 300 pemudik sepeda motor di Pelabuhan Ciwandan pada Senin (8/4/2024) malam.



Kapolda didampingi Dirlantas Polda Banten Kombes Pol Leganek Mawardi berada di barisan depan para pemudik sepeda motor.
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content