Barang Berharga Milik Pramugara Ardiansyah Hilang saat Evakuasi, PT KAI Turun Tangan

Sabtu, 06 Januari 2024 - 21:00 WIB
Pramugara KA Turangga, Andrian (22) menjadi salah satu korban meninggal dunia dalam peristiwa tabrakan KA Turangga dengan KA Commuter Line Bandung Raya. Foto/Ist
BANDUNG - Usai tragedi kecelakaan yang merenggut nyawa Pramugara KA Turangga Ardiansyah, barang-barang milik mendian Ardiansyah ternyata hilang. Pihak keluarga maupun PT KAI menyesalkan peristiwa terebut.

Menurut pengakuan Kakak Ipar dari Ardiansyah, Robby Dzulfaqor mengatakan ketika mendiang Ardianysah di bawa kerumah sakit barang-barang berharga miliknya hilang pada saat evakuasi. ”Hilang saat evakuasi,” ujar Robby saat ditemui, Sabtu (6/1/2024).

Robby menjelaskan, adapun barang-barang milik mendiang Ardiansyah yang hilang berupa ponsel, jam tangan hingga dompet. ”Ada handphone di celana, jam tangan, sama dompet. Yang terpenting itu dompet, ada STNK motor dan kita keluarga sedikit agak ribet,” katanya.





Selain itu, Robby menyebut ada kemungkinan barang-barang milik mendiang Ardiansyah hilang pada saat evakuasi. ”Kemungkinan pas evakuasi dari gerbong,” jelasnya

Adapun jenazah Ardiansyah sendiri baru berhasil dievakusi oleh petugas dari himpitan gerbong kereta sekitar pukul 16.30 WIB dan langsung dilarikan ke rumah sakit.

Menanggapi hal itu, Vice Presiden Public Relations PT KAI, Joni Martinus, menyesalkan adanya barang berharga milik mendiang Ardiansyah yang hilang. Dia mengaku akan secepat mungkin melakukan pengecekan dan mencari informasi atas hilangnya barang milik Ardiansyah.

”Sudah pasti saya sangat menyesalkan adanya kejadian itu dan akan mengusut peristiwa ini,” katanya.

Joni menjelaskan, akan menyelesaikan permasalahan ini dengan baik dan melihat kembali kondisi dan kejadian yang sebenarnya. ”Tentunya kita selesaikan dengan cara yang sebaik-baiknya. Kami akan cek dulu ya, seperti apa kondisi dan seperti apa kejadian sebenarnya,” pungkasnya.
(ams)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content