DAM Penahan Sungai di Solok Selatan Jebol, 6 Rumah dan 3 Hektar Lahan Pertanian Terendam

Rabu, 20 Desember 2023 - 10:15 WIB
DAM penahan sungai di Solok Selatan jebol pada Selasa (19/12/2023) malam. Foto/Jefli Oktari/MPI
SOLOK SELATAN - Tingginya intensitas curah hujan di Solok Selatan (Solsel) membuat debit air sungai Batang Lawe dan Batang Lolo meluap. Akibatnya DAM penahan sungai jebol pada Selasa (19/12/2023) malam.

Kepala Pelaksana BPBD Solsel Novi Hendrik mengatakan luapan sungai ini menyebabkan enam unit rumah terendam dan sekitar 3 hektare lahan pertanian warga di Kecamatan Sungai Pagu, Kabupaten Solsel ikut terdampak.

"Berdasarkan laporan Pudalops PB BPBD Solok Selatan tidak ada korban jiwa akibat luapan sungai ini," kata dia.



Dia menyatakan luapan sungai akibat jebolnya DAM penahan sungai tersebut menyebabkan terendamnya 4 unit rumah warga di Jorong Batang Lawe Barat Nagari Pasir Talang Barat.



Kemudian, terendamnya lahan pertanian sekitar 3 hektare di Jorong Batang Lawe Nagari Pasir Talang Barat.

Selain itu, banjir juga merendam satu unit rumah di Jorong Ampek Jorong Nagari Pasir Talang Selatan serta satu unit rumah di Jorong Kalampaian.
(hri)
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More