Tega! Pria di Bantul Bawa Kabur Motor Teman Indekos

Jum'at, 11 Agustus 2023 - 11:35 WIB
Seorang pria di Bantul tega membawa kabur motor milik teman satu kosnya. Foto/ilustrasi/Ist
BANTUL - Seorang pria dengan inisial MIM (36) warga Nganjuk, Jawa Timur dilaporkan kepada polisi atas dugaan pencurian. Dia dilaporkan oleh korban yang juga teman satu indekosnya di Bantul lantaran membawa kabur sepeda motor.

Kasi Humas Polres Bantul, Iptu I Nengah Jeffry Prana Widnyana mengatakan, atas kejadian ini, korban yakni Slamet Rahmat (26) warga Kutowinangun, Kebumen, Jawa Tengah kehilangan satu unit sepeda motor Yamaha Vixion Nopol AA-2208-IM. Selain kendaraan, diduga pelaku juga membawa BPKB motor, STNK serta dompet milik korban yang berisi kartu ATM.

"Atas kejadian ini, korban mengalami kerugian dengan taksiran sekitar Rp8 juta," kata Jeffry, Jumat (11/08/2023).

Jeffry menerangkan, kejadian ini berlangsung pada tanggal 4 Agustus 2023 lalu di indekos korban sekaligus terduga pelaku di Dusun Ngrukeman, Kalurahan Tamantirto, Kapanewon Kasihan, Bantul.





Awalnya, lanjut Jeffry, sekira pukul 13.30 WIB korban yang baru pulang dari kerja dikejutkan lantaran barang-barang miliknya hilang seperti kunci, KTP, SIM, BPKB, ATM dan satu unit sepeda motor Yamaha Vixion.

"Kemudian korban bertanya ke tetangga kosnya, dan tetangga kos ini bilang kalau sepeda motornya dibawa oleh MIM," ujar Jeffry.

Karena kejadian itu, korban pun langsung membuat laporan ke Mapolsek Kasihan untuk proses hukum lebih lanjut. Jeffry mengatakan kasus ini masih dalam penanganan polisi. Sementara itu, petugas telah melakukan olah TKP untuk keperluan penyelidikan guna menangkap pelaku.
(hri)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content