Miris! Gedung Rusak Disapu Hujan Angin, Siswa SD Kutaluhur Sukabumi Belajar di Luar Sekolah

Minggu, 16 Juli 2023 - 10:24 WIB
Kekinian, pihaknya akan segera mengevakuasi sisa-sisa material reruntuhan dan rencananya bakal menurunkan semua atap bangunan agar tidak membahayakan para murid bila berada di areal sekolah.

”Tinggal mengevakuasi atap genting sekolah. Rencananya akan dilaksanakan gotong royong bersama masyarakat dan dibantu oleh komite sekolah dan unsur terkait lainnya supaya tidak menimbulkan kecelakaan pas waktu nanti masuk sekolah,” timpalnya.

Adapun kerusakan itu, pihak sekolah sudah melaporkan, bahkan ada kemungkinan dari Dinas Pendidikan Sukabumi bakal meninjau langsung.

”Sudah laporan ke dinas, sudah ada tanggapan mau kelokasi. Bahkan dari bagian sarana dan prasarana sudah direncanakan melihat kelokasi, karna lokasinya jauh mungkin perlu di programkan lihat situasi mungkin karena musim penghujan,” tandasnya.
(ams)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content