Kebakaran Landa Unpad Dipatiukur Bandung, Bangunan Masjid Hangus

Kamis, 01 Juni 2023 - 11:02 WIB
Kawasan Universitas Padjadjaran (Unpad) Dipatiukur, Kota Bandung, terbakar pada Kamis (1/6/2023) dini hari. Foto/MPI/Arif Budianto
BANDUNG - Kebakaran hebat melanda kawasan Universitas Padjadjaran (Unpad) Dipatiukur, Kota Bandung, Kamis (1/6/2023) dini hari. Akibatnya, bangunan masjid yang ada di dalam kampus hangus terbakar.



Tidak ada korban jiwa akibat kebakaran tersebut. Peristiwa kebakaran terjadi pada pukul 00.14 WIB di bagian masjid Magister Manajemen Unpad. Upaya pemadaman kebakaran, baru selesai sekitar pukul 01.26 WIB.

Kebakaran cepat teratasi, setelah Dinas Kebakaran dan Penanggulangan Bencana (Diskar PB) Kota Bandung, mengerahkan tujuh unit mobil pemadam kebakaran, yang terdiri dari satu Unit Pancar UPT Utara, dua Unit Pancar Mako Pusat, tiga Unit Tanki, dan datu Unit Rescue.





"Betul yang terbakar hanya bangunan masjid. Tapi informasi detailnya nanti akan kami sampaikan lebih lanjut, " ujar Kepala Kantor Komunikasi Publik Unpad, Dandi Supriadi membenarkan peristiwa kebakaran pada dini hari tersebut.



Informasi dari Satpam Gedung Magister Unpad, Yosep, sekitar pukul 00.00 WIB mendapat informasi dari petugas satpam bagian belakang mesjid, bahwa terjadi kebakaran di bagian atap masjid.



Penanganan awal kebakaran dilakukan menggunakan APAR dan alat seadanya. Kemudian dilaporkan ke Diskar PB Kota Bandung. Terkait penyebab kebakaran, saat ini masih dalam penyelidikan kepolisian.
(eyt)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content