Jaga Soliditas dan Kebugaran TNI dan Polri di Simalungun Olahraga Bersama

Jum'at, 17 Juli 2020 - 14:00 WIB
Pimpinan dan anggota TNI-Polri di wilayah kabupaten Simalungun dan Kota Pematangsiantar, olahraga bersama ,Jumat (17/7/2020). Foto istimewa
SIMALUNGUN - Menjaga harmonisasi dan soliditas serta kebugaran tubuh dalam mengamankan situasi kamtibmas menjelang Pilkada dan di tengah pandemi Covid 19 personel TNI dan Polri menggelar olahraga bersama di asrama Polres Simalungun, Jumat (17/7/2020).

Olahraga bersama dihadiri Danrem 022 Pantai Timur, Kolonel (Inf) Asep Nugraha, Dandim 0207 Simalungun Letkol (Inf) Frans K Panjaitan, Kapolres Simalungun, AKBP Agus Waluyo, Kapolresta Pematangsiantar AKBP Budi P Saragih, Dandenpom 1/I Pematangsiantar Letkol CPM M. Choirul,Danki 2/B Sat Brimob Pematangsiantar diwakili oleh Wadanki Iptu Yusuf, serta pejabat utama jajaran kepolisian dan TNI di kabupaten Simalungun serta Kota Pematangsiantar.

Kasubbag Humas Polres Simalungun,AKP Lukman H Sembiring mengatakan, kegiatan tersebut diharapkan mampu menjaga dan memelihara soliditas TNI dan Polri bukan hanya di tingkat atas namun juga hingga ke tingkat bawah. (Baca: Seluruh Prajurit Kodim 0211/Tapanuli Tengah Ikuti Rapid Test )

"Melalui olahraga bersama diharapkan soliditas TNI dan Polri bisa tetap terjaga dan harmonis mulai dari tingkat atas hingga ke tingkat bawah," ujar Lukman. Lukman menambahkan,kegiatan tersebut diharapkan dilaksanakan berkelanjutan dan bergantian di satuan-satuan TNI dan Polri.
(don)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content