Jalan Musi Raya Berlubang Lagi

Selasa, 28 April 2015 - 10:30 WIB
Jalan Musi Raya Berlubang Lagi
Jalan Musi Raya Berlubang Lagi
A A A
PALEMBANG - Perbaikan Jalan Musi Raya, Kelurahan Sialang, Kecamatan Sako tampaknya tidak maksimal. Di jalan poros yang baru diperbaiki setahun itu, sekarang sudah berlubang lagi.

Sani, 32, warga Jalan Pucung IV mengatakan, setiap hari, ia melintasi jalan tersebut. Dengan mobilitas dijalan itu sangat padat, apalagi pagi, menjelang sore dan malam. Jalan Poros Musi Raya dijadikan pilihan warga yang menuju kawasan Pusri, simpang Patal dan sekitarnya. Jalan itu pernah diperbaiki awal tahun lalu dengan penambahan struktur jalan aspal.

“Tapi sekarang ada yang rusak dan makin berlubang,” ujarnya, kemarin. Ia menambahkan, sebe lumnya kerusakan jalan tidak cukup parah. Hanya beberapa lubang kecil yang berada di pinggir dan di tengah jalan. Akan tetapi, sekarang jalan-jalan melebar dan membuat pengendara juga harus berhati-hati.

“Yang paling takut itu, saat malam. Pernah saya melihat, ada warga yang melintasi lubang lalu jatuh,” ujarnya. Hanya ia menyesalkan, perbaikan jalan yang baru dilakukan pemerintah kota, ternyata tidak maksimal. Jalan poros Musi Raya yang memiliki ting kat mobilitas, dan beban kendaraan yang tinggi, terus mengala mi kerusakan.

”Lihat saja pagi atau sore, padat kendaraan roda dua dan empat melintas,” ucapnya. Saat hendak dikonfirmasikan kepihak Kecamatan Sako, Camat Sako tidak bisa ditemui dan dihubungi dengan alasan tak jelas.

Tasmalinda
(bbg)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6935 seconds (0.1#10.140)