Ada Luka Sayat di Leher Juragan Kayu yang Tewas

Sabtu, 18 April 2015 - 18:48 WIB
Ada Luka Sayat di Leher...
Ada Luka Sayat di Leher Juragan Kayu yang Tewas
A A A
SEMARANG - Saat melakukan identifikasi, polisi menemukan sejumlah luka di tubuh Suparti (53), juragan kayu yang ditemukan tewas di toko kayu di pinggir Jalan Majapahit, tepatnya di samping Toko Buku Anugrah Ilmu, Kelurahan Pedurungan Lor, Semarang, Sabtu (18/4/2015).

Kapolrestabes Semarang Kombes Pol Burhanudin mengatakan, korban tewas dengan sejumlah luka di tubuhnya. Luka terparah di bagian leher sebelah kanan, yakni luka sayat sepanjang 6 cm.

"Ada luka sayat di bagian leher kanan korban dengan panjang 6 cm. Selain itu, ada bekas luka cakar di bagian perut korban sebanyak delapan titik. Diduga korban melakukan perlawanan," kata Burhanudin, Sabtu (18/4/2015).

Lebih lanjut Burhanudin menambahkan, diduga motif pembunuhan adalah perampokan. Sebab, ada dompet korban yang hilang.

"Dompet korban hilang. Kami belum tahu berapa jumlah uang yang ada di dalam dompet itu," imbuhnya.

Hingga saat ini, pihaknya mengaku sedang melakukan pengejaran terhadap pelaku yang diduga beraksi satu orang itu. Pihaknya berharap pelaku segera ditemukan.

"Mudah-mudahan cepat ketangkap, ada petunjuk barang bukti dari pelaku. Saat ini barang bukti itu yang kami kembangkan untuk melacaknya," pungkasnya.

Diberitakan sebelumnya, seorang wanita paruh baya yang sehari-hari dikenal sebagai juragan kayu untuk bahan bangunan ditemukan tewas, Sabtu (18/4/2015) sore.

Korban diketahui bernama Suparti (53), warga Purwomukti Barat II, Kelurahan Pedurungan Lor, Kecamatan Pedurungan. (Baca: Juragan Kayu di Semarang Tewas Bersimbah Darah).
(zik)
Berita Terkait
Ini Tampang Pelaku Pembunuhan...
Ini Tampang Pelaku Pembunuhan Perempuan yang Jasadnya Dibungkus Plastik di Sukoharjo
Pembunuh Pengusaha Emas...
Pembunuh Pengusaha Emas di Papua Ternyata WNA Afghanistan, Pelaku Selingkuhan Istri Korban
Ini Fakta-fakta Pembunuhan...
Ini Fakta-fakta Pembunuhan Mahasiswa Kedokteran UB
1 Buron Kasus Vina Cirebon...
1 Buron Kasus Vina Cirebon Berhasil Diringkus Polda Jabar
Ditahan Imbang Polandia,...
Ditahan Imbang Polandia, Prancis Gagal Juara Grup
Foto Wajah Diduga Egi...
Foto Wajah Diduga Egi Pembunuh Vina Cirebon Viral di Medsos
Berita Terkini
Menham Natalius Pigai...
Menham Natalius Pigai Usulkan 3 Hukuman Sekaligus untuk Mantan Kapolres Ngada
18 menit yang lalu
Banjir Muarojambi Meluas,...
Banjir Muarojambi Meluas, 7 Kecamatan Terendam
1 jam yang lalu
Gempa M5,2 Guncang Bayah...
Gempa M5,2 Guncang Bayah Banten, Dirasakan hingga Bogor
2 jam yang lalu
Ini Tarif PBJT Jasa...
Ini Tarif PBJT Jasa Perhotelan saat Inap di Hotel Jakarta, Wajib Tahu
2 jam yang lalu
Kisah Penangkapan Crazy...
Kisah Penangkapan Crazy Rich Kiai Murmo yang Memicu Kemarahan Pangeran Diponegoro Kepada Belanda
2 jam yang lalu
Bangunan Liar di Bantaran...
Bangunan Liar di Bantaran Kali Bekasi Dibongkar, Kades Kritik Dedi Mulyadi Otoriter: Bukan Zaman Penjajah Ini
4 jam yang lalu
Infografis
10 Bandara InJourney...
10 Bandara InJourney Airports Terbaik di Asia Pasifik 2024!
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved