Wilmar Terbakar, Karyawan dan Warga Berhamburan

Jum'at, 10 April 2015 - 10:25 WIB
Wilmar Terbakar, Karyawan dan Warga Berhamburan
Wilmar Terbakar, Karyawan dan Warga Berhamburan
A A A
GRESIK - Area finishing plant PT Wilmar Nabati Indonesia (WNI) terbakar, Rabu (15/4) malam. Tidak ada korban jiwa, namun dugaan kebakaran di lokasi produksi bahan baku sabun dan obat batuk itu disebabkan korsleting listrik.

Informasi yang dihimpun, kebakaran terjadi sekitar pukul 19.00 WIB. Tanpa ada sirene peringatan, tiba-tiba api membumbung tinggi. Titik api yang berada di bangunan bagian atas di ketinggian 30 meter sehingga ratusan karyawan berhamburan menjauh dari lokasi api. Warga Kelurahan Indro, Kecamatan Kebomas, ring satu juga berhamburan keluar rumah.

”Kami tiba-tiba mendengar warga berteriak bila Wilmar terbakar. Kami keluar rumah karena takut terjadi sesuatu,” ujar Hendi, 26, warga Indro. Hendi menyesalkan tidak ada sirene tanda bahaya kebakaran. Dia menyatakan, seharusnya pabrik sebesar Wilmar harus ada tanda bahaya yang dipakai sebagai tanda sehingga warga ring satu dapat mengantisipasi.

Namun, dalam kejadian kebakaran di Wilmar, warga tahu setelah api membumbung tinggi. ”Kami heran pabrik sebesar Wilmar tidak ada sirene tanda bahaya. Terus SOP-nya bagaimana,” ujar mantan aktivis PMII Gresik itu. Kasat Reskrim Polres Gresik AKP Iwan Hari Purwanto mengatakan, pihaknya tidak bisa berbuat banyak, termasuk di antaranya melakukan olah TKP.

Karena sampai sore kemarin, pihak manajemen PT WNI tidak melaporkan kebakaran itu ke Polres. ”Kami hanya memasang police line setelah kebakaran. Sedangkan untuk olah TKP dengan mendatangkan Labfor Polda Jatimtidakkamilakukan, karena Wilmar tidak melapor atas kebakaran tersebut,” ujarnya.

Humas PT WNI Gresik, Wahib mengatakan, insiden kebakaran mengganggu aktivitas produksi pabrik yang diperkirakan 10%. Tidak ada korban jiwa, namun dia perkirakan sumber api akibat dari hubungan arus pendek yang terjadi di area finishing plant.

Ashadi ik
(bbg)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5208 seconds (0.1#10.140)