Persiapan UN Online Terkendala Server

Kamis, 09 April 2015 - 10:04 WIB
Persiapan UN Online...
Persiapan UN Online Terkendala Server
A A A
BREBES - Persiapan pelaksanaan Ujian Nasional (UN) sistem Computer Based Test (CBT) atau UN online di Kabupaten Brebes tekendala server yang masih kerap ngadat. Kendala teknis tersebut diharapkan bisa segera dibenahi agar tidak sampai mengganggu mental siswa pada saat pelaksanaan.

UN online di Kabupaten Brebes akan dilaksanakan di SMAN 2. Sekolah tersebut menjadi satu- satunya sekolah yang ditunjuk Kementerian Pendidikan untuk melaksanakan UN online karena sarana pra sarana yang dimiliki dinilai mendukung. "Kita sudah melakukan rencana persiapan sejak Januari, salah satunya dengan menggelar try out.

Tapi beberapa kali server-nya off, tidak terhubung. Kadang-kadang login tiba-tiba ada ucapan terima kasih," kata Kepala SMAN 2 Brebes Sadiman kemarin. Seharusnya pihaknya sudah beberapa kali menggelar try out, namun karena permasalahan server, kegiatan ini jadi tertunda. "Kami harap pusat agar bisa memperbaiki sistemnya karena ini sistemnya kan tidak bisa lepas dari pusat.

Kalau sistemnya baik ya berjalan baik sehingga anak tidak merasa tegang dan terganggu atau down mentalnya," ucapnya. Salah seorang siswa peserta UN, Inayati Fajrin, mengaku siap melaksanakan UN online kendati baru pertama kali dilaksanakan. Pihak sekolah sudah melaksanakan lima kali try out dan hasilnya memuaskan. "Insya Allah sudah siap. Kendalanya paling kalau servernya error. Kalau error nunggu dibetulin sama petugas," katanya.

Farid firdaus
(bbg)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6480 seconds (0.1#10.140)