Komisi C Temukan Fasilitas Sekolah Tak Layak

Kamis, 12 Maret 2015 - 08:43 WIB
Komisi C Temukan Fasilitas...
Komisi C Temukan Fasilitas Sekolah Tak Layak
A A A
KARO - Anggota Komisi C DPRD Karo menemukan ada fasilitas sekolah dan puskemas yang tidak layak saat melakukan inspeksi mendadak di Kecamatan Tigapanah, Barusjahe, dan Merek.

Inspeksi kali ini dipimpin Wakil Ketua Komisi C, Firman Firdaus Sitepu didampingi sejumlah anggota, yaitu Herti Delima Purba, Lusia Sukatendel, Jidin Ginting, Sarijon Bako, Sukamto dan Junita Ginting. Saat berkunjung ke Puskesmas Tigapanah ditemukaan delapan dokter yang sering tidak masuk. Berdasarkan daftar absensi selama 10 hari tidak dibubuhi tanda tangan.

Selanjutnya di Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 3 Kecamatan Barusjahe ditemukan sumur bor bantuan anggaran Tahun 2009 sudah tidak berfungsi. Kepala Sekolah SMPN 3 Kecamatan Barusjahe, Julia Damaris Bukit mengaku, terpaksa membeli air menggunakan dana BOS. Selain itu ada permasalahan batas gedung sekolah dengan perladangan warga yang belum ada kejelasan.

Dia mengeluhkan belum ada aliran listrik ke ruangan kelas sehingga sangat mengganggu para siswa belajar saat cuaca mendung. Demikian juga jalan masuk ke sekolah tersebut sepanjang 600 meter masih tanah. Saat ke Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri 1 Kecamatan Merek, Komisi C diterima Kepala Sekolah, Robinson. Kepala sekolah menyampaikan keluhan honor bagi 26 guru honorer yang rendah.

Selainitu, sejumlahfasilitasdi sekolah yang didirikan pada 2010 ini masih belum memadai. Sebanyak 60 set mebeler, buku paket, peralatan praktik, dan 20 set komputer belum terealisasi. Padahal sudah diusulkan ke Dinas Pendidikan Kabupaten Karo.

“Bagaimana bisa sekolah ini berkembang kalau alat-alat praktik seperti Teknologi Komputer Jaringan (TKJ), Teknologi Pengolahan Hasil Pertanian (TPHP) dan Teknologi Sepeda Motor (TSM) sangat minim bahkan tidak ada. De-mikian juga jaringan internet yang belum ada sehingga sangat menyulitkan para siswa saat praktik,” kata Robinson.

Komisi C DPRD Karo mengaku, sudah merangkum semua keluhan yang disampaikan dan selanjutnya akan disampaikan kepada Kepala Dinas Pen-didikan serta Bupati Karo agar ditindaklanjuti. Harapannya semua fasilitas dan kebutuhan yang mendesak bagi sekolah segera direalisasikan.

Riza pinem
(ars)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8443 seconds (0.1#10.140)