Ribuan Peserta Ikuti Audisi X Factor

Kamis, 15 Januari 2015 - 12:56 WIB
Ribuan Peserta Ikuti...
Ribuan Peserta Ikuti Audisi X Factor
A A A
SURABAYA - Antrean panjang mengular di halaman Airlangga Convention Center (ACC) sejak pagi kemarin. Ini kota pertama yang disinggahi tim ajang pencarian bakat X Factor.

Ribuan peserta rela antre menunggu untuk mengikuti setiap tahapan penjurian. Tidak mengherankan jika antrean dari ajang ini membludak, karena setiap ajang pencarian bakat yang baru digelar dua kali tersebut sedang ngehit dan diminati banyak orang. Apalagi usianya tidak dibatasi. Alhasil, banyak kalangan orang tua mencoba keberuntungannya dalam ajang ini.

Seperti Zedy Jahick, warga asal Surabaya. Pria berusia 49 tahun ini dengan percaya diri mengenakan busana tempo dulu dan yakin bisa lolos. Untuk mengikuti kegiatan ini, dia mengaku sudah menciptakan lagu sendiri berjudul “Hari Ini Merdeka” akan dinyanyikan di depan juri.

“Saya itu hobi nyanyi sejak kecil. Waktu lihat ada audisi X Factor di Surabaya, saya coba ikut sekalian menyalurkan hobi menyanyi dan mengenalkan lagu ciptaan saya sendiri,” kata Zedy yang juga tergabung dalam grup vokal bernama Tawon yang merupakan kepanjangan dari teeneger art of Wonokusumo.

Pria yang sehari-hari bekerja sebagai pemulung dan tinggal di kawasan Wonokusumo itu, sebenarnya bukan kali pertama mencoba ajang pencarian seperti X Factor. Beberapa kali dia juga mencoba ajang sejenis namun gagal. Karena itu, kali ini dia ikut kembali dengan membawakan lagu ciptaan sendiri.

Keseruan peserta tidak cukup di situ. Beberapa peserta juga tampil unik dengan memakai kostum film horor seperti yang dilakukan Baiti Fatika. Gadis asal Sidoarjo yang masih berusia 19 tahun itu sengaja mengenakan kostum Annabelle, yakni busana boneka dari film horor yang tahun lalu sempat booming .

Untuk menyiapkan kostum Annabelle, Baiti rela menjahit sendiri demi tampil berbeda di ajang pencarian bakat yang beberapa kali dia ikuti itu. “Ini memang bukan pertama kali ikut audisi pencarian bakat, setiap audisi selalu pakai kostum beda-beda. Tahun lalu pakai kostum penjual jamu dan sekarang pakai kostum agak horor,” ujar Baiti yang kini masih tercatat sebagai siswi kelas 3 SMA Al Islam Sidoarjo.

Selain berkostum ala film horor, Baiti juga sudah menyiapkan beberapa lagu yang akan dinyanyikan. Salah satu lagu favoritnya berjudul Sakitnya Tuh di Sini . Serunya lagi, dia sengaja mengubah lirik lagu tersebut dengan bahasa Jawa dan nuansa dangdut yang sedikit dihilangkan. “Nanti aku nyanyi lagu sakitnya tuh di sini tapi versi Jawa dan sedikit ada nuansa pop jadi bukan dangdut lagi,” ujar Baiti.

Manager Operasional RCTI Fabian Dharmawan mengaku senang melihat peserta X Factor season II ini karena sangat banyak. Ini dilihat dari antrean panjang peserta yang datang dari berbagai kota. “Kami senang melihat peserta yang terus meningkat apalagi memang tidak ada batasan usia untuk ikut,” katanya.

Mamik Wijayanti
(ftr)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1137 seconds (0.1#10.140)